Buntut Maudy Ayunda Ingin Hapus Soal Pilihan Ganda, Postingan Lama sang Ibunda Kembali Viral dan Dicibir

Minggu, 17 September 2023 - 17:35 WIB
Maudy Ayunda dan ibundanya, Mauren Jasmedi. Foto/Instagram Mauren Jasmedi
JAKARTA - Maudy Ayunda menjadi sorotan publik setelah muncul pernyataan bahwa dirinya ingin menghapus soal pilihan ganda bila menjadi menteri pendidikan. Ucapan Maudy Ayunda ini menuai kontroversi hingga banjir cibiran netizen karena dianggap tak efektif mengingat jumlah murid dalam satu kelas yang begitu banyak di sekolah-sekolah negeri.

Terbaru, ibunda Maudy, Mauren Jasmedi, malah ikut terseret. Postingan lamanya kembali jadi sorotan, yakni saat Mauren mengunggah potret sang anak dan menuliskan caption panjang pada postingan tersebut.

“Saya dan suami bukanlah lulusan sekolah di LN, apalagi Sekolah2 Terbaik Dunia. Bagi kami, dimasa itu, kuliah yg penting bs cepat selesai, dpt kerja dan gaji bagus saja sudah cukup,” tulis Mauren, dikutip dari Twitter, Minggu (17/9/2023).







Mauren juga menulis betapa mujur kehidupan dirinya sekeluarga. Mulai dari menceritakan pekerjaan sang suami hingga prestasi anak-anaknya.

“Alhamdulillah suami di umur 38 tahun, suami sudah menjadi Direksi di sebuah perusaaan besar Multi National dan saya pun lebih cepat punya karir yang cukup bagus di usia muda dibandingkan teman-teman sebaya. Mujur,” ungkap Mauren.

“Memiliki anak yg rajin belajar dan sangat serius di bidang akademik awalnya justru bikin saya protes. "Waduuh, kalian jangan pinter-pinter ah, nanti jadi orang yang ngga asik deh!". Dasarnya mereka anak-anak penurut, mereka pun jadi aktif di banyak kegiatan,” tambahnya.

Mauren juga mengaku pernah merasa tak enak lantaran kedua putrinya selalu mendapat prestasi dan piala dari sekolah.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More