6 Manfaat Kerokan dari Sisi Medis, Salah Satunya Kurangi Peradangan
Kamis, 19 Oktober 2023 - 19:13 WIB
4. Mempercepat Pemulihan Otot
Di China, terdapat penelitian yang dilakukan pada 2017 dan dipublikasikan di Journal of Traditional Chinese Medicine untuk mengetahui manfaat kerokan menurut medis. Dalam penelitian tersebut, didapatkan hasil bahwa manfaat kerokan dapat membantu menjaga kebugaran dan kondisi atlet agar tetap prima.
Selain itu, juga dapat dijadikan terapi alternatif untuk beberapa jenis pemulihan dari latihan olahraga.
5. Mengurangi Sakit Punggung
Sakit punggung pada lansia (kelompok lanjut usia) bukanlah keluhan yang jarang didengar. Studi untuk mengetahui manfaat kerokan menurut medis bagi sakit punggung yang sering dialami para lansia dilakukan dengan membandingkannya dengan kantong penghangat biasa.
Secara umum, hasil kedua terapi bekerja dengan baik dalam hal mengurangi rasa sakit serta meningkatkan fleksibilitas di punggung bawah. Namun, evaluasi secara klinis dan laporan responden menunjukkan bahwa kerokan memberikan efek anti inflamasi yang lebih panjang, seperti rasa sakit yang berkurang dan meningkatnya kemampuan mobilitas di area punggung bawah.
6. Mengurangi Peradangan Akibat Hepatitis B
Hepatitis B adalah infeksi virus yang menyebabkan inflamasi atau peradangan, kerusakan, serta luka di bagian liver. Kerokan dianggap juga dapat membantu mengurangi peradangan liver kronis.
Namun, tentu untuk hal ini masih harus diteliti lebih dalam lagi sebelum benar-benar diakui sebagai bagian dari terapi yang direkomendasikan dalam dunia kedokteran.
tulis komentar anda