7 Rak Sepatu Minimalis yang Estetik, Keren dan Rapi
Rabu, 08 November 2023 - 19:52 WIB
Rak Sepatu Minimalis Dua Kompartemen
Rak sepatu dengan kabinet tertutup ini menyatu dengan interior ruangan dan terlihat minimalis dan rapi. Tak hanya itu, ada pula keuntungan dari rak sepatu yang tertutup selain tampilannya tidak terlihat berantakan.
Dengan sepatu yang tersimpan dalam lemari tertutup, otomatis akan terhindar dari debu atau noda kotoran lainnya. Tentunya hal ini membuat sepatu lebih awet, kondisinya pun selalu bersih.
Tak hanya itu, lemari tertutup memungkinkannya untuk dapat diletakkan di dalam rumah walau berisi sepatu.
Rak Sepatu untuk di Teras
Rak sepatu terbuka dengan area dudukan di atasnya seperti ini cocok untuk diletakkan di teras rumah karena sangat mudah dijangkau saat Anda mau pergi maupun baru pulang. Apalagi jika Anda terbiasa memakai atau melepas sepatu di luar rumah. Di rak ini, Anda bisa meletakkan sepatu atau sandal yang sering dipakai untuk aktivitas keseharian. Hal ini dapat membantu agar Anda tidak membuang-buang waktu untuk mencari sepatu lagi.
Hindari meletakkan kaus kaki yang telah dipakai, serta benda-benda lain selain sepatu atau sandal di rak ini karena dapat mempengaruhi tampilannya menjadi berantakan dan tidak rapi.
Rak Sepatu dengan Bench
Rak sepatu dengan bench empuk dan tempat penyimpanan ini juga bisa menjadi pilihan untuk diletakkan di area teras rumah maupun dekat pintu keluar. Letakkan sepatu atau sandal yang paling sering dipakai, agar saat Anda membutuhkannya jadi mudah dan cepat.
Pilih warna rak yang sesuai dengan warna furnitur lainnya, sehingga terlihat menyatu di dalam ruangan Anda. Untuk benda-benda yang bisa disimpan dalam bench sebaiknya yang berhubungan, seperti sikat atau lap untuk sepatu, semir, sendok sepatu, dan sebagainya.
tulis komentar anda