Bahaya Botox yang Makin Digandrungi Para Wanita, Salah Satunya Warna Kulit Berubah
Jum'at, 15 Desember 2023 - 04:43 WIB
Baca Juga
3. Wajah menjadi kebal
Semakin sering wajah di botox bukan berarti akan selalu menjadi bagus lho. Nyatanya ketika Anda terlalu sering menyuntikan obat botox ke wajah maka dosis yang rendah sudah tidak memberikan pengaruh yang signifikan. Sehingga menghilangkan efektivitas dosis suntikan yang rendah sebab wajah sudah terlanjur kebal dan terus menerus membutuhkan dosis yang lebih tinggi.4. Kesulitan bernapas dan menelan
Meskipun botox dapat membantu atasi kesulitan bernafas atau menelan, Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA) mengemukakan bahwa obat botox juga dapat menimbulkan berbagai efek pada tubuh, seperti masalah pernafasan ataupun menelan setelah beberapa hari atau beberapa minggu setelah suntikan masuk ke dalam tubuh.Oleh karenanya, untuk para perempuan yang ingin mencoba treatment botox sebaiknya melakukan konsultasi dengan dokter yang ahli dan terpercaya. Tak hanya itu, Anda juga perlu mengetahui sebaiknya botox dimulai dari usia berapa, agar dapat menghindari berbagai kemungkinan-kemungkinan buruk yang timbul akibat botox.
(tdy)
tulis komentar anda