Sinetron Ikatan Cinta Berakhir, Netizen: Bikin Sedih

Rabu, 24 Januari 2024 - 16:53 WIB
Sinetron Ikatan Cinta berakhir hari ini. Drama di RCTI yang menjadi favorit keluarga ini sukses menguras emosi penonton. Foto/ Instagram.
JAKARTA - Sinetron Ikatan Cinta berakhir pada hari ini. Selama sekira tiga tahun, drama RCTI yang menjadi favorit keluarga ini menemani pemirsa dengan kisah yang menguras emosi.

RCTI lewat membuat unggahan haru di Instagram terkait perjalanan Aldebaran dan keluarganya lewat akun @layardrama_rcti.



“3 tahun.... Waktu yang tidak sebentar. Tawa,canda, ceria dan cerita jadi satu dalam cerita kita bersama. Badai dan terik bahkan bisa kita lalui bersama,”



“Sampai disini kisah yang bisa kita ukir bersama. Perpisahan jadi kesedihan tersendiri untuk kami. Dibiasakan bersama namun kini kita harus menjalaninya masing-masing. Ini tidak mudah namun harus kita lewati,”

“Terimakasih penonton setia Ikatan Cinta Terimakasih atas cinta yang tidak ada hentinya untuk kami Sampai jumpa dikisah selanjutnya. EPISODE TERAKHIR IKATAN CINTA HARI INI! Jangan lupa nonton yaa,” tulis akun tersebut.

Postingan ini langsung dibanjiri netizen, khususnya yang menyaksikan perjalanan Ikatan Cinta selama tiga tahun. Di antara mereka pun terharu dan memberi emoji sedih.

“Sinetron yg dari mamaku dan suamiku sehat sampe skrg mereka sudah tenang di surgaNYA Allah tamat juga,” tulis netizen.

“Kalo IC tamat aku nonton apa?” tulis netizen.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More