5 Foto Audrey Vanessa Jadi Finalis Head to Head Challenge Miss World 2024

Sabtu, 24 Februari 2024 - 17:28 WIB
Miss Indonesia 2022 Audrey Vanessa menjadi Finalis Head to Head Challenge Miss World 2024. Foto/ Instagram
JAKARTA - Miss Indonesia 2022 Audrey Vanessa menjadi Finalis Head to Head Challenge Miss World 2024. Audrey Vanessa kembali membagikan keseruan di ajang bergengsi tersebut yang dihelat di New Delhi, India.

Audrey Vanessa tampil bersinar dalam balutan crop blazer dan highwaist pants bernuansa serba putih. Dalam babak ini, Audrey berkesempatan untuk menyampaikan pandangannya terkait dengan isu ‘Healthcare for all’.



Audrey mengaku babak ini menjadi kesempatan emasnya untuk membagikan berbagai kekhawatirannya terhadap pelayanan kesehatan yang ada di dunia. Berikut beberapa potret Audrey Vanessa dalam Head to Head Challenge, dilansir dari akun Instagramnya @audreyyvanessa, Sabtu (24/2/2024).

Penampilan Miss Indonesia Audrey Vanessa

1. Busana anggun serba putih

Audrey menggunakan crop blazer dan celana bahan berwarna serba putih. Tak ketinggalan Audrey pun memakai tag bertuliskan ‘Indonesia’ di dadanya. Dirinya memakai busana yang anggun dari koleksi WuSisters by Vero Wu, salah seorang desainer busana pernikahan ternama Indonesia. Rambut panjangnya pun dibiarkan terurai dengan indah. Penampilannya tampk begitu anggun.





2. Pamer name tag kontestan Miss World 2024

Dalam unggahan ini Audrey duduk di Ruang KTT Bharat Mandapam G20 yang biasanya dipakai untuk pertemuan para pemimpin negara-negara G20. Ia pun berpose duduk manis sembari memamerkan name tag kontestan Miss World 2024. Audrey pun mengaku belajar banyak hal dari para kontestan lain yang juga peduli pada isu kesehatan dunia.



3. Berfoto bersama kontestan lain

Audrey pun menyempatkan diri untuk mengabadikan momen dengan kontestan lainnya. Tak cuma itu, dalam foto tersebut pun Audrey bersebelahan dengan chairwoman dari Organisasi Misa World yaitu Julia Morley.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More