Rekomendasi Tampil Cantik dan Nyentrik di Lebaran dari Runway IFA 2024

Jum'at, 08 Maret 2024 - 02:30 WIB
"Harmonisasi yang tercipta di busana bisa menggambarkan motivasi dan semangat dari pemakainya. Itu kenapa di momen Lebaran banyak orang memakai busana yang statement namun tetap tidak berlebihan," kata Angelina, belum lama ini.

3. Kesan Glamour

Busana dengan kesan glamour juga bisa jadi pilihan. Gaya ini biasanya bakal dipakai untuk halal bihalal Idul Fitri, terlebih saat kumpul dengan sahabat tersayang.

Kesan glamour bisa muncul dari material busana itu sendiri atau permainan detail. Biar ada kesan spesial, usahakan pilih busana yang punya detail embroidery vintage.

"Karena dalam nuansa Lebaran, detail seperti embroidery vintage itu memberi kesan simple gorgeous yang bikin pemakainya cantik di momen istimewa," jelasnya.



4. Parfum sebagai Pelengkap

Angelina Yusuf memberi satu tips yang jangan sampai terlupakan untuk tampil paripurna di momen Lebaran, yaitu pakai parfum.

"Bajunya sudah bagus, makeup sudah cantik, yang tidak boleh ketinggalan adalah pakai parfum. Kalau di Idul Fitri, boleh pakai aroma bunga yang segar menyesuaikan dengan busana yang dipakai," ungkap Angelina yang juga punya lini bisnis Angelina Parfum.
(dra)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More