Sandiaga Prediksi Konser Bruno Mars di Jakarta Dongkrak Kunjungan Wisatawan Asing
Senin, 24 Juni 2024 - 23:00 WIB
JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno yakin konser Bruno Mars di Jakarta akan membawa angin segar bagi pariwisata Indonesia. Ia memprediksi jumlah kunjungan wisatawan asing akan naik sebesar 20 persen.
Rencananya, Bruno Mars Live in Jakarta 2024 akan digelar selama dua hari yakni 13-14 September 2024. Konser pelantun Talking to the Moon yang dipromotori oleh PK Entertainmentn ini akan dihelat di Jakarta International Stadium (JIS).
Sandiaga bersyukur atas diselenggaranya konser Bruno Mars di Jakarta. Ia mengatakan proses mendatangkan penyanyi 38 tahun itu cukup sulit dan panjang.
"Alhamdulillah kita mengucapkan syukur karena ini fight-nya cukup lama, on off, on off, dan kini on lagi langsung kita kunci," kata Sandiaga di Gedung Sapta Pesona, Kemenparekraf, Jakarta Pusat, Senin (24/6/202).
Sebelumnya, penyanyi asal Hawaii itu telah melangsungkan konsernya di sejumlah negara Asia. Mulai dari Singapura, Thailand hingga Jepang.
Sandiaga menjelaskan Bruno Mars merupakan salah satu penyanyi yang memiliki banyak penggemar di Indonesia. Sehingga, tidak heran banyak masyarakat yang tak sabar untuk bisa menyaksikan langsung konser pemilik nama asli Peter Gene Hernandez itu.
"Kita harapkan bisa tambah 20 persen pertambahan wisman (wisatawan mancanegara) untuk Bruno Mars, karena audiensya ini global dan (Bruno Mars) tidak memilih banyak tempat," jelasnya.
Rencananya, Bruno Mars Live in Jakarta 2024 akan digelar selama dua hari yakni 13-14 September 2024. Konser pelantun Talking to the Moon yang dipromotori oleh PK Entertainmentn ini akan dihelat di Jakarta International Stadium (JIS).
Sandiaga bersyukur atas diselenggaranya konser Bruno Mars di Jakarta. Ia mengatakan proses mendatangkan penyanyi 38 tahun itu cukup sulit dan panjang.
"Alhamdulillah kita mengucapkan syukur karena ini fight-nya cukup lama, on off, on off, dan kini on lagi langsung kita kunci," kata Sandiaga di Gedung Sapta Pesona, Kemenparekraf, Jakarta Pusat, Senin (24/6/202).
Sebelumnya, penyanyi asal Hawaii itu telah melangsungkan konsernya di sejumlah negara Asia. Mulai dari Singapura, Thailand hingga Jepang.
Sandiaga menjelaskan Bruno Mars merupakan salah satu penyanyi yang memiliki banyak penggemar di Indonesia. Sehingga, tidak heran banyak masyarakat yang tak sabar untuk bisa menyaksikan langsung konser pemilik nama asli Peter Gene Hernandez itu.
Baca Juga
"Kita harapkan bisa tambah 20 persen pertambahan wisman (wisatawan mancanegara) untuk Bruno Mars, karena audiensya ini global dan (Bruno Mars) tidak memilih banyak tempat," jelasnya.
(dra)
tulis komentar anda