Momen Haru Ibu Hamil Diberkati Paus Fransiskus di Jalan, Kisahnya Bikin Nangis

Kamis, 05 September 2024 - 12:52 WIB
Ibu hamil yang tidak disangka-sangka mendapat berkat langsung dari Paus Fransiskus di jalan saat kunjungan apostolik di Indonesia. Momen mengharukan ini viral. Foto/X @KatolikG
JAKARTA - Seorang ibu hamil yang tidak disangka-sangka mendapat berkat langsung dari Paus Fransiskus di jalan saat kunjungan apostolik di Indonesia. Momen mengharukan ini pun langsung viral di media sosial.

Dari video yang dibagikan akun X @KatolikG, ibu hamil yang diketahui bernama Veronica Intan dan sang suami, Gregorius Bangkit itu tampak menyapa Paus Fransiskus yang berada di dalam mobil yang berjalan perlahan.

Bangkit dan Veronica tampak terus memanggil nama Paus Fransiskus yang tengah melintas di salah satu jalan di Jakarta tersebut.

Pasangan suami istri itu berusaha menyambut kedatangan Paus sambil terus menarik perhatiannya. Bahkan, Bangkit berhasil membuat mobil yang ditumpangi Paus berhenti dan menepi di pinggir jalan sambil dibantu oleh sejumlah pengawal berbadan tegap.





Foto/X @KatolikG



"Tolong berkati anak saya," teriak Bangkit dikutip dari akun X @KatolikG, Kamis (5/9/2024).

Paus kemudian tanpa ragu memberhentikan mobil sejenak. Dengan suara bergetar, pria tersebut kemudian meminta Paus memberkati anaknya yang masih dalam kandungan sang istri, Veronica.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More