15 Tempat Wisata di Sekitar Gunung Merapi, Nomor 7 Tempat Syuting KKN di Desa Penari

Minggu, 10 November 2024 - 05:43 WIB
Jika kalian ingin mencoba pengalaman ini, kalian dapat membayar sebesar Rp400.000 - Rp500.000 / orang dengan jam operasional Senin - Minggu mulai pukul 06.00 - pukul 17.00 WIB.

Lokasi: Kaliurang, Kab. Sleman

4. Bukit Klangon

Jika kalian ingin mencari pemandangan yang menyegarkan mata, Bukit Klangon bisa menjadi salah satu pilihan kalian. Dari tempat ini, kalian akan melihat pemandangan hijau yang akan membuat pikiran kalian tenang dan damai.

Di tempat ini pula terdapat banyak sekali spot foto yang sangat bagus untuk kalian abadikan bersama keluarga, pasangan, atau sahabat. Tidak hanya itu, kalian dapat melakukan aktifitas camping dan bahkan bersepeda melalui jalur yang menantang.

Jam operasional dari Bukit Klangon yaitu hari Senin - Minggu mulai dari pukul 06.00 - pukul 17.00 dan 24 jam untuk camping dengan harga tiket masuk wisata serta camping sebesar Rp15.000 / orang.

Lokasi: Kalitengah Lor, Glagaharjo, Cangkringan, Kab. Sleman

5. Stonehenge Cangkringan

Tidak perlu jauh - jauh untuk bisa mengunjungi Stonehenge yang ada di Inggris, sebab, di Yogyakarta sendiri terdapat sebuah wisata bernama Stonehenge Cangkringan yang merupakan kawasan replika dari Stonehenge yang ada di Inggris.

Di tempat ini kalian akan disuguhkan dengan pemandangan deretan batu berukuran 200 meter di atas padang rumput hijau. Disini kalian juga dapat puas untuk berfoto seakan kalian sedang berada di Inggris.

Untuk jam operasional, tempat ini dibuka setiap hari mulai pukul 07.00 - pukul 17.00 WIB dengan harga tiket masuk sebesar Rp15.000 / orang.

Lokasi: Trutan, Kepuharjo, Cangkringan, Kabupaten Sleman
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!