Gaun Pengantin Internasional Najwa Shihab Curi Perhatian, Jenisnya 1 dari 5 Tipe Ini

Rabu, 18 November 2020 - 20:07 WIB
Berbeda dengan gaun pengantin sebelumnya, kalau tipe ini memberi penekanan pada bagian lengan. Gaun ini memberi kesan kontemporer tapi tetap anggun. Lengan menggelembung juga memberi rasa feminin yang berbeda.

Tentu, penggunaan gaun lengan menggelembung seperti ini tidak bisa sembarangan. Anda harus mempertimbangkan perpaduan bahan atau material yang digunakan dan konsep pesta pernikahannya seperti apa.

3. Modestly Cut Plunge V-Necks



Kalau gaun yang ini mengandalkan keindahan belahan dada rendah dan berbentuk V. Pada area dada biasanya akan dipenuhi manik-manik atau Swarovski sehingga mata benar-benar tertuju pada belahan dada yang rendah. Semakin minimalis gaun ini, semakin sophisticated kesan yang akan tercipta.

Jika Anda menyukai gaun jenis ini tapi merasa kurang percaya diri untuk menonjolkan area dada secara bebas, maka bisa diakali dengan penambahan material tulle di bagian dada untuk memberi kesan kamuflase yang cantik.

4. Pastel Floral Print



Ingin mengenakan gaun pernikahan yang terkesan pretty-casual? Maka gaun jenis ini sangat direkomendasikan. Kesan santai tapi tetap cantik terpancar maksimal dengan penggunaan gaun seperti ini.

Untuk modelnya sendiri biasanya gaun akan melebar di bagian bawah atau A-line gown. Ini memberi kesan spesial sekaligus cantik. Penambahan material tulle sangat bisa membuat gaya Anda makin seperti putri khayangan. Supercute!
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More