Engku Emran, Mantan Suami Laudya Cynthia Bella Menikah Lagi

Jum'at, 19 Maret 2021 - 15:31 WIB
Pernikahan Engku Emran dan Noor Nabila. Foto/Instagram
JAKARTA - Engku Emran , mantan suami Laudya Cynthia Bella menkah lagi. Sebelumnya Engku Emran memang dikabarkan sudah dekat wanita lain. Memang Emran sepertinya tak membutuhkan waktu lama untuk move on. Dia bahkan telah menikah lagi dengan perempuan bernama Noor Nabila.

Kabar tersebut diketahui dari unggahan adik Nabila, Neelofa. Perempuan 32 tahun itu membagikan beberapa potret pernikahan sang kakak di Instagram.

Pada slide pertama juga terlihat Nabila menyematkan cincin di jari manis Emran. Keduanya terlihat mengenakan pakaian serba putih.





"Moga Allah berikan kebahagiaan dan kesejahteraan di dunia yang sementara ini dan di akhirat yang kekal abadi kepada Emran dan Nabila," tulis Neelofa di Instagram, Jumat (19/3/2021).

Sebelum menikah, Nabila dan Emran juga santer dikabarkan sudah bertunangan. Sayang, keduanya memilih untuk menutup rapat hubungan tersebut dari publik.

"Tidak ada yang bisa saya komentari saat ini,"kata Nabila menanggapi spekulasi kabar pertunangannya beberapa waktu lalu.

Noor Nabila diketahui merupakan seorang petinggi disebuah perusahaan. Dia juga pernah menikah dengan aktor Sharnaaz Ahmad. Mereka bercerai pada Juli lalu 2020 dan memiliki seorang putra bernama Jebat Jayden.



Sementara itu, Engku Emran dan Laudya Cynthia Bella bercerai pada Juli 2020 setelah dua tahun menikah. Engku Emran juga memiliki seorang putri, Engku Aleesya dari pernikahan pertamanya bersama Erra Fazira.
(wur)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More