Sempat Dicibir, Hubungan Rizky Billar dan Lesti Tinggal Selangkah Lagi

Sabtu, 12 Juni 2021 - 02:32 WIB
Menjelang lamaran, Rizky Billar mengunggah salah satu foto prewedding dan mengenang momen kali pertama dekat dengan penyanyi dangdut, Lesti Kejora. / Foto: Instagram
JAKARTA - Hubungan Rizky Billar dan Lesti Andryani atau Lesti Kejora tinggal selangkah lagi menuju jenjang pernikahan. Keduanya akan segera menggelar prosesi lamaran pada Minggu, 13 Juni nanti.



Menjelang momen sakral tersebut, Rizky Billar mengunggah salah satu foto prewedding dan mengenang momen kali pertama dekat dengan penyanyi dangdut tersebut. Dia bersyukur karena sebentar lagi dirinya dan Lesti segera menyandang status baru sebagai suami-istri.

"Banyak cerita yang mengawali hubungan kami sampai sekarang, dari mulai cibiran, dibilang gimmick-lah, ga seriuslah jadi cowok. Setelah saya tahan-tahan dan merasa sudah saatnya publish, kami pun mem-publish hubungan kami yang tinggal selangkah lagi," kata aktor 25 tahun itu dikutip dari keterangan fotonya, Jumat (11/6).



Billar mengungkapkan bahwa pernikahannya dengan Lesti telah direncanakan jauh hari. Dia bahkan telah mempersiapkan segalanya sejak tahun lalu.

"Tanpa orang tau, persiapan itu sudah kami persiapkan sejak awal tahun lalu, tepatnya bulan Januari, dan alhamdulillah juga tanpa harus merepotkan orang tua, karena kami berusaha menjadi anak yang mandiri. Alhamdulillah," ungkap Billar.

Pria kelahiran Medan ini juga meminta doa agar segala persiapannya menuju hari pernikahan dapat berjalan dengan lancar. "Alhamdulillah tinggal selangkah lagi, mohon doanya ya teman agar dimudahkan dan dilancarkan sampai hari H," tulisnya di keterangan foto.

Postingan ini sontak mendapat banyak doa dari berbagai pihak, termasuk selebriti. "Semoga dilancarkan n dimudahkan sampai hari pernikahan," kata Elvy Sukaesih.

"Masya Allah nggak sabar. Bismillah semoga dilancarkan ya Bang @rizkybillar," komentar Fitri Carlina.

"Bismillah. Lancar-lancar adekku," tulis Rossa.



"Lancar terus brooooku! Berkah, amin," kata Atta Halilintar.
(nug)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More