Justin Bieber Garap Bisnis Ganja usai Lagu Peaches Hits di Billboard 100

Minggu, 17 Oktober 2021 - 23:55 WIB
Justin Bieber Garap Bisnis Ganja usai Lagu Peaches Hits di Billboard 100. Foto/Variety
JAKARTA - Justin Bieber mulai menggarap bisnis ganja setelah lagunya yang berjudul Peaches menjadi hits di Billboard 100.

'I got my peaches out in Georgia. I get my weed from California',ya begitulah sepenggal lirik lagu 'Peaches' dari Justin Bieber featuring Daniel Caesar dan Giveon yang sudah tak asing di telinga penikmat musik Pop dan R&B.

Sejak dirilis pada Maret lalu dan sukses menduduki tangga lagu Billboard 100, Bieber memanfaatkan hitsnya tersebut untuk memperkenalkan bisnis ganja miliknya bernama 'Peaches', sama dengan karya terbarunya itu.

Peaches, sebuah produk ganja 'pre-rolled' edisi terbatas siap pakai seharga USD 32 ini dijual di California, Nevada, Massachusetts, hingga Florida.

Tak hanya fokus di dunia musik, kini Bieber semakin serius menggarap industri marijuana dengan menggandeng Palms, perusahaan swasta yang berbasis di Los Angeles.





Penyanyi asal Kanada itu mengatakan ingin membantu menghilangkan stigma yang beredar di publik terkait penggunaan marijuana. Dirinya berharap pemakaian produknya dapat membantu anak-anak muda yang memiliki masalah kesehatan mental.

"Saya salah satu penggemar Palms, dan apa yang mereka lakukan dengan membuat ganja mudah didekati dan dapat membantu menghilangkan stigma, terutama bagi banyak orang dengan masalah kesehatan mental," kata Bieber dalam sebuah pernyataan, dikutip The Guardian, Minggu (17/10/2021).

Selain sebagai pemusik, suami Hailey Baldwin tersebut juga dikenal sebagai investor yang memiliki kontrak kerjasama dengan Spotify juga dengan label parfumnya.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More