Kolesterol Tinggi, Sakit Punggung dan Nyeri di Sisi Kiri Dada Tak Boleh Diabaikan

Senin, 18 Oktober 2021 - 06:51 WIB
Kolesterol tinggi bisa ditandai dengan sakit punggung dan nyeri di sisi kiri dada. Ini jadi tanda kadar kolesterol yang sangat tinggi dan tak boleh diabaikan. Foto/Express.
JAKARTA - Kolesterol tinggi bisa ditandai dengan sakit punggung dan nyeri di sisi kiri dada. Ini menjadi tanda kadar kolesterol yang sangat tinggi dan tidak boleh diabaikan.

Sebuah studi yang diterbitkan di US National Library of Medicine National Institutes of Health menganalisis hubungan antara lipid serum dan nyeri punggung bawah.

Dilansir dari Express, Senin (18/10/2021) penelitian ini melibatkan orang dewasa berusia antara 40 dan 64 tahun yang menjalani pemeriksaan kesehatan tahunan.



Sebanyak 258.367 peserta yang memenuhi syarat dianalisis untuk menyelidiki hubungan nyeri punggung bawah dengan kolesterol lipoprotein densitas rendah (LDL-C), kolesterol lipoprotein densitas tinggi (HDL-C), dan rasio LDL-C/HDL-C.



Studi ini menemukan bahwa rasio HDL-C rendah dan rasio LDL-C/HDL-C tinggi secara signifikan terkait dengan nyeri punggung bawah yang mengindikasikan nyeri yang dirasakan di punggung dapat mengindikasikan kadar kolesterol tinggi.

Nyeri dada sisi kiri dapat disebabkan oleh serangan jantung atau kondisi lain yang mengancam jiwa yang setiap menitnya penting. Segera ke dokter jika mengalami nyeri dada sisi kiri atau tengah yang tidak dapat dijelaskan bersama dengan lainnya.

Di antaranya perasaan tertekan atau sesak di dada, rasa sakit di lengan, leher, rahang, punggung, atau perut, kesulitan bernafas, lemas, pusing, mual atau muntah.

Adapun cara mengurangi nyeri dada antara lain berhenti merokok, makan makanan yang sehat, menurunkan berat badan, olahraga, mengurangi stres, membatasi konsumsi alkohol, menjaga gula darah normal, kontrol tekanan darah.

(dra)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More