Produseri Film Adaptasi Static Shock, Michael B Jordan: Bangga Jadi Bagian Semesta Baru

Senin, 18 Oktober 2021 - 12:30 WIB
Produseri Film Adaptasi Static Shock, Michael B Jordan: Bangga Jadi Bagian Semesta Baru. Foto/Koran Sindo
JAKARTA - Setelah mengadaptasi tokoh superhero yang ikonik, DC dan Warner Bros rupanya tak berniat melupakan properti mereka yang lebih kecil dan kurang dikenal. Melalui DC FanDome 2021, DC dan Warner Bros mengumumkan bahwa mereka akan menggarap film adaptasi komik Static Shock yang akan diproduseri aktor Michael B Jordan .

Static Shock adalah komik keluaran tahun 1993 yang pertama diciptakan di bawah penerbit Milestone Comics. Namun, setelah penerbit itu nyaris bangkrut dan dibeli oleh DC, akhirnya semua tokoh milik Milestone, termasuk Static, kini menjadi properti yang bisa dimainkan oleh DC.

Pada 2021 ini, karakter Static Shock sudah berhasil dihidupkan kembali lewat sebuah lini komik yang dimulai pada bulan Februari lalu. Namun, tak berhenti sampai di situ, DC dan Warner Bros. juga ingin memperkenalkan Static Shock ke masyarakat dunia lewat film dan serial animasi.



Akan mendapatkan sebuah film live-action layar lebar, DC dan Warner Bros mengumumkan lewat acara DC FanDome 2021 bahwa proyek ini akan diproduseri oleh aktor Michael B. Jordan melalui perusahaan produksi Outlier Society miliknya. Sebagai produser, Michael akan duduk di samping sutradara Reginald Hudlin.



Static Shock akan mengisahkan tentang seorang anak pinggiran kota bernama Virgil Hawkins yang mendapatkan kekuatan super berupa kendali atas listrik dan magnet yang membuatnya menjadi legenda di sekitar tempat tinggalnya. Sebagai kisah superhero kulit hitam di pinggiran kota, tentunya kisah ini tak akan jauh dari topik kekerasan geng bersenjata dan juga rasisme.

“Aku bangga bisa menjadi bagian dari sebuah semesta baru yang berfokus pada superhero kulit hitam. Komunitas kami membutuhkan itu,” ucap Michael dilansir dari Movie Web, Senin (18/10/2021).

“Outlier Society berkomitmen untuk menghidupkan kisah komik yang beragam di segala jenis layanan dan kami sangat bahagia bisa bekerjasama dengan Reggie dan Warner Bros. di tahap awal ini,” tutupnya.
(hri)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More