5 Makanan dengan Kolesterol Tinggi, Awas Jangan Keseringan Dikonsumsi!

Selasa, 26 Oktober 2021 - 14:14 WIB
Telur salah satu makanan paling bergizi yang bisa Anda konsumsi hampir setiap hari. Makanan ini juga tinggi kolesterol, dengan satu telur besar memberikan 211 mg kolesterol atau 70 persen dari reference daily intakes (RDI).

Sebagian orang menghindari memakan telur karena kolesterolnya yang tinggi. Namun, penelitian menunjukkan bahwa telur tidak berdampak negatif terhadap kadar kolesterol dan makan telur utuh dapat menyebabkan peningkatan HDL (berfungsi sebagai pembersih kolesterol berlebih) yang berguna untuk melindungi jantung.

Selain kaya kolesterol, telur merupakan sumber protein yang sangat baik untuk diserap serta sarat akan nutrisi bermanfaat seperti vitamin B, selenium, dan vitamin A.

2. Keju





Dalam 1 ons (28 gram) keju menyediakan 27 mg kolesterol atau sekitar 9 persen RDI. Meskipun keju sering dikaitkan dengan peningkatan kolesterol, beberapa penelitian menunjukkan bahwa keju penuh lemak tidak berdampak negatif terhadap kadar kolesterol.

Berbagai jenis keju memiliki kandungan nutrisi yang berbeda-beda, tetapi kebanyakan keju menyediakan kalsium, protein, vitamin B, dan vitamin A dalam jumlah yang baik.

3. Jeroan

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More