Makassar Jazz Festival Hadirkan Musisi Beken Ardhito Pramono

Jum'at, 05 November 2021 - 22:46 WIB
Selain Ardhito Pramono , MJF juga menghadirkan band-band ternama lainnya, seperti band asal Bandung, Juicy Luicy. Band ini yang melantunkan lagu berjudul “Mawar Jingga” dan “Terlalu Tinggi”.

"Kita juga hadirkan band dan musisi lokal seperti Passion Band, Wijazz, Nissa Kumala, dan beberapa musisi lainnya. Selain musik, kita juga ada workshop, festival kuliner, donor darah, dan lainnya,” imbuh Darul.



Kepala Bidang Ekonomi Kreatif Dinas Pariwisata (Dispar) Kota Makassar, Irdan Pandita mengatakan, MJF merupakan awal kembalinya industri kreatif setelah beberapa tahun vakum akibat pandemi Covid-19.

Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat membantu proses percepatan pemulihan ekonomi di Kota Makassar. Termasuk membantu pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) untuk kembali tumbuh.

"Yang kami harapkan memang ada transaksi. Kalau targetnya bergantung besar penontotn. Kita harapkan 750 orang ini bisa memanfaatkan tenan-tenan yang ada di dalam,” pungkasnya.
(tri)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More