Rilis Single Cover Sekali Ini Saja, Rossa: Tribute untuk Sahabatku Glenn Fredly
Jum'at, 15 April 2022 - 20:07 WIB
Dalam single terbarunya ini Rossa bekerjasama dengan musisi handal Andi Rianto.Konsep Sekali Ini Saja, dikemas apik dengan aransemen yang lebih grande dan modern. "Lagu ini merupakan single terakhir aku menuju album terbaru sebagai penanda 25 tahun perjalanan karir di Industri musik tanah air yang akan persembahkan di konser 'Rossa 25 Shining Years Concert' di Istora Senayan," sebutnya.
Hal senada dikatakan oleh Andi Rianto. "Suatu kebanggaan dipercayakan kembali oleh sang diva Rossa untuk ikut terlibat di konser 25 tahun perjalanan karirnya," ungkapnya.
Kolaborasi antara Rossa dan Andi Rianto bukanlah pertama kali ini saja. Menurut Rossa, Andi Rianto pernah mengaransemen lagu lagu hits miliknya,diantaranya Hati Yang Terpilih yang sukses meraih penghargaan Penyanyi Pop Progresif Terbaik AMI Awards 2001.
Selama proses pembuatan single Sekali Ini Saja, cukup singkat dan tidak ada kesulitan. Selain Dibantu oleh tim manajemen dan juga Inspire Music yang didirikannya. Sebagai vocal director, Rossa ikut melibatkan musisi dan komposer muda Barsena. Hal ini dimaksudkan agar tercipta nuansa yang berbeda dengan versi aslinya
Pada perilisan single Sekali Ini Saja,Rossa berperan memproduseri musik video yang di ambil di salah satu lokasi eksotik kota Yogyakarta dan melibatkan Nicholas Saputra sebagai pemeran dalam video klipnya.
Salah satu juri X Factor 2022 ini pun berharap bahwa lagu yang pernah hits di jamannya ini kembali mendulang sukses dan diterima dan jadi keberkahan bagi banyak orang.
"Aku berharap single ini dapat diterima oleh masyarakat terutama pecinta musik tanah air dan single ini bisa membawa keberkahan bagi banyak orang keluarga Glenn Fredly, keluarga aku dan siapa saja," tutupnya.
Lihat Juga: Film All Access To Rossa 25 Shining Years Rilis Serentak di 3 Negara Luar, Tayang di 110 Bioskop
Hal senada dikatakan oleh Andi Rianto. "Suatu kebanggaan dipercayakan kembali oleh sang diva Rossa untuk ikut terlibat di konser 25 tahun perjalanan karirnya," ungkapnya.
Kolaborasi antara Rossa dan Andi Rianto bukanlah pertama kali ini saja. Menurut Rossa, Andi Rianto pernah mengaransemen lagu lagu hits miliknya,diantaranya Hati Yang Terpilih yang sukses meraih penghargaan Penyanyi Pop Progresif Terbaik AMI Awards 2001.
Selama proses pembuatan single Sekali Ini Saja, cukup singkat dan tidak ada kesulitan. Selain Dibantu oleh tim manajemen dan juga Inspire Music yang didirikannya. Sebagai vocal director, Rossa ikut melibatkan musisi dan komposer muda Barsena. Hal ini dimaksudkan agar tercipta nuansa yang berbeda dengan versi aslinya
Pada perilisan single Sekali Ini Saja,Rossa berperan memproduseri musik video yang di ambil di salah satu lokasi eksotik kota Yogyakarta dan melibatkan Nicholas Saputra sebagai pemeran dalam video klipnya.
Salah satu juri X Factor 2022 ini pun berharap bahwa lagu yang pernah hits di jamannya ini kembali mendulang sukses dan diterima dan jadi keberkahan bagi banyak orang.
"Aku berharap single ini dapat diterima oleh masyarakat terutama pecinta musik tanah air dan single ini bisa membawa keberkahan bagi banyak orang keluarga Glenn Fredly, keluarga aku dan siapa saja," tutupnya.
Lihat Juga: Film All Access To Rossa 25 Shining Years Rilis Serentak di 3 Negara Luar, Tayang di 110 Bioskop
(hri)
tulis komentar anda