Icha Yang Pukau Penonton, Siap Debut dengan Single Mandarin Pertama!

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 15:13 WIB
loading...
Icha Yang Pukau Penonton,...
Foto: Doc. Istimewa
A A A
JAKARTA - Penyanyi muda berbakat, Icha Yang punya keinginan untuk menelurkan single berbahasa mandarin sebagai pembuktikan karir profesional sebagai seorang penyanyi profesional.

Laris manisnya Icha Yang tampil di berbagai acara dari panggung ke panggung yang begitu memukau penonton berkat aksinya menyanyikan lagu berbagai bahasa sebut saja lagu jawa dan daerah lain bahkan begitu memukau penonton ketika tampil membawakan lagu berbahasa mandarin rupanya mendorongnya untuk merilis single baru.

“Ada beberapa lagu banyak sekarang fokus ke mandarin dulu kalo rilis single lagu mandarin karena Icha ambil pasar berbeda ketika masuk mandarin orang banyak menerima meski bukan orang keturunan semua bisa menerima,” ujarnya.

Untuk dapat mewujudkan keinginan atau cita cita menelurkan single berbahasa mandarin ini dirinya berusaha untuk berlatih keras vokal dan mencari referensi lagu mandarin dikuatkan dengan karakter vokal yang dimiliki olehnya agar semakin diterima penonton.

“Aku belajar latihan nyanyi terus tingkatin suara meski awalnya standar dan aku merasa lebih keren biasa tergantung orang melihat kalo nyanyi mandarin liat referensi yang sudah ada ambil beberapa contoh yang semakin hari membuat ku pede menyanyi lagu mandarin,” ungkapnya.

Sebelum mewujudkan keinginan merilis single mandarin tersebut, Icha Yang kembali sukses menghibur para tamu di White Rabbit Elixia pada penampilannya, belum lama ini.

Dengan membawakan 11 lagu dari berbagai genre, Icha memukau penonton dan menciptakan suasana yang penuh keceriaan. Ini merupakan penampilan kedua Icha di White Rabbit Elixia dan penampilan kelima di White Rabbit secara keseluruhan.

"Biasanya, artis hanya tampil setahun sekali di White Rabbit, tapi ini hampir penampilan kelima saya. Saya mau ucapkan terima kasih banyak kepada White Rabbit yang sudah mengundang Icha lagi," ucap Icha dengan penuh rasa syukur.

Meskipun persiapan tidak seintensif biasanya, Icha tetap tampil maksimal. Ia mengungkapkan bahwa frekuensi latihannya kini berkurang menjadi empat kali sebulan dibandingkan empat kali seminggu seperti sebelumnya. Namun, karena sering tampil, Icha sudah merasa terbiasa dengan panggung.

"Saya biasanya pakai kostum kain yang kelap-kelip, tapi sekarang saya mau tampil beda karena banyak penyanyi yang pakai gaya itu. Malam ini, saya mau coba sesuatu yang lebih unik," kata Icha mengenai penampilannya yang lebih segar dan berbeda.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Faith Christabelle Ungkap...
Faith Christabelle Ungkap Kisah Friend Zone Lewat Single Baru Sekedar Teman
Persembahan Hari Ibu,...
Persembahan Hari Ibu, Jalasenastri Hadirkan Single Jalasenastri Simfoni Negeri
Semangat Gaungkan Lagu...
Semangat Gaungkan Lagu Anak, Kidos Band Rilis Lagu Jadi Yang Terbaik
Bunga Refiliani Rilis...
Bunga Refiliani Rilis Single Bertemu Diri, Ajak Berdialog dengan Diri Sendiri
Devi Olivia Rilis Single...
Devi Olivia Rilis Single Perdana Masih Membekas Karya Ade Govinda
Merayu Waktu, Single...
Merayu Waktu, Single Rhea Asmara yang Berkisah Kehilangan Seseorang
Yupi Giani Rilis Single...
Yupi Giani Rilis Single Baru Kusadari, Ini Pesan Mendalam di Balik Lagunya
Evolette Alexandra Rilis...
Evolette Alexandra Rilis Single Ketiga hingga Tampil di New York
Kolaborasi dengan Kamga,...
Kolaborasi dengan Kamga, Rhea Asmara Mantap Rilis Single Debutnya Glue
Rekomendasi
Kasus Dugaan Korupsi...
Kasus Dugaan Korupsi LPEI, Jimmy Masrin Siap Kooperatif dan Terbuka
Kunjungi Rumah Briptu...
Kunjungi Rumah Briptu M Ghalib Korban Penembakan TNI, Kapolri Sampaikan Belasungkawa
BTN Rombak Pengurus,...
BTN Rombak Pengurus, Jajaran Komisaris Diisi Dirjen Pajak hingga Pejabat BI
Berita Terkini
2 Film Horor yang Tayang...
2 Film Horor yang Tayang saat Libur Lebaran 2025, Ada Pabrik Gula
39 menit yang lalu
2 Postingan Kontroversial...
2 Postingan Kontroversial Ayah Azizah Salsha soal Timnas Indonesia, Tudingan Mees Hilgers Bikin Geram
1 jam yang lalu
Suparman Reborn 4: Motor...
Suparman Reborn 4: Motor Suparman Dicuri Nanda dan Gojim
1 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Romansa...
Sinopsis Sinetron Romansa Kampung Dangdut Eps 27: Menyerah Pada Pemilihan Kades, Raka Dapat Dukungan dari Galuh
2 jam yang lalu
Main di Series Culture...
Main di Series Culture Shock Bareng Sang Anak, Risma Nilawati: Serunya Syuting Bareng Gen Z!
2 jam yang lalu
Zoe Levana Bikin Heboh!...
Zoe Levana Bikin Heboh! Live Shopping Event NgeDealYuk Spesial Ramadan 2025 Penuh Kejutan & Diskon
2 jam yang lalu
Infografis
Lawan AS, Desak Eropa...
Lawan AS, Desak Eropa Ganti Jet Tempur Siluman F-35 dengan Rafale
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved