Wamenparekraf Angela Tanoesoedibjo: Ada 2 Kunci Utama untuk Tarik Wisatawan Mancanegara
Senin, 25 April 2022 - 22:55 WIB
JAKARTA - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), saat ini tengah menarik wisatawan mancanegara (wisman), agar lebih tertarik untuk datang berlibur ke Indonesia. Serta bisa datang ke sejumlah destinasi wisata di Nusantara, seperti Bali.
Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenparekraf), Angela Tanoesoedibjo mengatakan, bahwa pihaknya terus berupaya agar bagaimana nantinya bisa menarik wisatawan mancanegara di kemudian hari di masa transisi menuju endemi.
"Terkait protokol kesehatan yang terus digalakan oleh pelaku pariwisata, ada dua kunci utama," ujar Angela dalam Weekly Press Briefing secara virtual, Senin (25/04/22).
Pertama, bagaimana terus melakukan promosi yang dikawinkan dengan akses masuk ke Indonesia dengan mudah. Menurutnya, Ini harus dirancang secara benar.
"Jadi tepat sasaran promosinya, aksesnya juga harus mudah masuk ke Indonesia," katanya.
Kedua adalah melalui event dan ini sudah dimulai di tahun ini. Mulai dari MotoGP dan banyak sekali event-event, hingga G20 dengan side event. Ia menyebut, bahwa sudah direncanakan di tahun ini untuk mengundang para wisatawan mancanegara datang ke Indonesia, Hal ini nantinya, akan membantu mendorong kebangkitan ekonomi di Indonesia. Khususnya bagi sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.
Angela melanjutkan, hal tersebut juga harus diimbangi dengan protokol kesehatan, dan CHSE yang sudah diterapkan di tempat-tempat destinasi pariwisata. Di mana Kemenparekraf sudah membuat dan menyebarkan surat edaran ke berbagai daerah.
Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenparekraf), Angela Tanoesoedibjo mengatakan, bahwa pihaknya terus berupaya agar bagaimana nantinya bisa menarik wisatawan mancanegara di kemudian hari di masa transisi menuju endemi.
"Terkait protokol kesehatan yang terus digalakan oleh pelaku pariwisata, ada dua kunci utama," ujar Angela dalam Weekly Press Briefing secara virtual, Senin (25/04/22).
Pertama, bagaimana terus melakukan promosi yang dikawinkan dengan akses masuk ke Indonesia dengan mudah. Menurutnya, Ini harus dirancang secara benar.
"Jadi tepat sasaran promosinya, aksesnya juga harus mudah masuk ke Indonesia," katanya.
Kedua adalah melalui event dan ini sudah dimulai di tahun ini. Mulai dari MotoGP dan banyak sekali event-event, hingga G20 dengan side event. Ia menyebut, bahwa sudah direncanakan di tahun ini untuk mengundang para wisatawan mancanegara datang ke Indonesia, Hal ini nantinya, akan membantu mendorong kebangkitan ekonomi di Indonesia. Khususnya bagi sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.
Angela melanjutkan, hal tersebut juga harus diimbangi dengan protokol kesehatan, dan CHSE yang sudah diterapkan di tempat-tempat destinasi pariwisata. Di mana Kemenparekraf sudah membuat dan menyebarkan surat edaran ke berbagai daerah.
(hri)
tulis komentar anda