Peduli Isu Kesehatan Mental, Awkarin Lakukan Langkah Ini

Senin, 27 Juni 2022 - 17:49 WIB
Berbagai stigma ini membuat orang-orang dengan gangguan mental memilih bungkam atau tidak berkonsultasi kepada ahli. Akibatnya, berdasarkan data dari Riskesdas pada 2018 disebutkan, 12 juta penduduk berusia di atas 15 tahun mengalami depresi, dan 19 juta penduduk di atas 15 tahun mengalami gangguan mental emosional.

Selain itu, pemahaman masyarakat mengenai gangguan mental juga masih rendah. Hal ini tak lepas dari sebagian masyarakat yang percaya bahwa penyebab kesehatan mental berasal dari hal-hal supranatural sehingga membuat pengidap gangguan kesehatan mental menganggap kondisinya adalah aib.

Jelas dari data tersebut, kesehatan mental menjadi masalah serius di negeri ini. Melalui kontennya bersama dokter spesialis kedokteran jiwa, dr. Myra, MKes, SpKJ, di GoPlay, Karin ingin membuka wawasan publik tentang kesehatan mental dengan berencana mengundang para psikolog yang ahli di bidang tersebut untuk berbagi ilmu.



"Aku akan berbagi masalah kesehatan mental secara live show tiap Rabu jam 7 malam di GoPlay namanya Teman Healing with Karin Novilda, serta Kamis dan Jumat ada short video aku namanya Daily Healing with Karin Novilda," ujar Karin Novilda dalam siaran persnya, Senin (27/6/2022).
(nug)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More