Belum Pulih Betul Pascaoperasi Plastik, Lucinta Luna Joget-Joget Bikin Ngilu: Takut Copot Kepalanya

Minggu, 17 Juli 2022 - 14:14 WIB
Lucinta Luna yang mengenakan jumpsuit biru dan rambut biru dikuncir dua ala boneka Barbie ini joget-joget sampai kayang. Foto/Instagram Lucinta Luna
SEOUL - Lucinta Luna baru saja melakukan operasi pemotongan jakun di Korea Selatan. Namun, bukan Lucinta Luna namanya jika tidak melakukan aksi nyeleneh.

Menelisik laman Instagram miliknya, Lucinta tampak sudah bisa jalan-jalan di luar ruangan meski kepala hingga lehernya masih dibalut dengan perban. Belum lagi wajahnya yang masih bengkak, tak jadi masalah untuk berkeliaran di luar.



Dalam video yang dibagikannya, Lucinta Luna yang berbadan cantik mengenakan jumpsuit biru dan rambut biru dikuncir dua ala boneka Barbie ini joget-joget sampai kayang diiringi lagu Sarang Dosa yang dipopulerkan oleh grup qasidah El Hawa.



"Sarang dosa beraksi kembali ya nak anak, ingat gak boleh seperti itu sama Ratu 9 nyawa," kata Lucinta Luna, dikutip Minggu (17/7/2022).

Melihat aksi Lucinta ini, tak sedikit selebriti hingga netizen yang merasa ngilu sekaligus khawatir.



"Aduh ngilu," kata Herlin Kenza.

"Ngeri palanya copot," tulis @center***.

"Ngilu gw ngeliatnya takut tiba-tiba pala nya copot," sahut @rrayh***.

"Hati hati nanti lehernya patah," timpal @sevia***.

Sebagai informasi, operasi potong jakun ini dilakukan agar suara laki-laki Lucinta Luna menghilang. Selain potong leher, Lucinta juga melakukan operasi potong tulang ekor dan gergaji rahang.
(tsa)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More