Kembali Digelar, Baby Mama & Toys Festival Usung Tema Kebangkitan dan Kemerdekaan
Rabu, 27 Juli 2022 - 19:46 WIB
JAKARTA - Ajang Baby Mama & Toys Festival akan kembali digelar pada tahun ini. Bertempat di Jiexpo Kemayoran Hall D, Jakarta, acara ini bakal berlangsung selama 3 hari, 5-7 Agustus 2022.
General Manager Cantik Exhibition & Event Organizer, Odetta Felisha menyebutkan, akan banyak produk-produk perlengkapan maternity, baby & kids yang tersaji.
"Event kali ini sedikit berbeda. Kita disupport oleh Tokopedia Parents, dalam bentuk kerjasama dengan memberikan promo-promo secara langsung," terang Odetta Felisha saat konferensi pers di Jakarta, Rabu (27/7/2022).
Mengangkat tema Kebangkitan dan Kemerdekaan, Odetta berharap pameran ini dapat membangkitkan para pengusaha yang terdampak pandemi Covid-19. Selain itu, pengunjung bebas memilih keperluan berbagai macam produk anak yang disediakan.
Dalam kesempatan yang sama, Head of Category Development Tokopedia, Ramadhan Niendraputra menyampaikan, terkait dukungan Tokopedia terhadap Baby Mama & Toys Festival 2022, pihaknya berharap masyarakat dapat memenuhi kebutuhan keluarga dan anak secara lebih aman dan efisien.
"Nantinya pengunjung juga akan merasakan experience berbelanja yang dinamakan 'Offline to Online', di mana nanti pengunjung dapat berbelanja melalui aplikasi Tokopedia agar mendapatkan banyak keuntungan, dan barangnya bisa langsung ada di tempat," papar Ramadhan.
Lebih lanjut, Ramadhan menambahkan bahwa kolaborasi ini juga sebagai salah satu upaya Tokopedia untuk memberikan panggung seluas-luasnya bagi pegiat usaha, termasuk UMKM lokal yang bergerak di kategori ibu dan anak agar dapat terus berkontribusi terhadap pemulihan ekonomi Indonesia.
Sementara, Manager Marketing Cantik, Febryanto Nursalim menuturkan, peluang usaha pakaian dan perlengkapan bayisaat ini masih sangat bagus dan menjanjikan seiring dengan tingkat kelahiran anak dan barang yang dibutuhkan semakin banyak.
General Manager Cantik Exhibition & Event Organizer, Odetta Felisha menyebutkan, akan banyak produk-produk perlengkapan maternity, baby & kids yang tersaji.
"Event kali ini sedikit berbeda. Kita disupport oleh Tokopedia Parents, dalam bentuk kerjasama dengan memberikan promo-promo secara langsung," terang Odetta Felisha saat konferensi pers di Jakarta, Rabu (27/7/2022).
Mengangkat tema Kebangkitan dan Kemerdekaan, Odetta berharap pameran ini dapat membangkitkan para pengusaha yang terdampak pandemi Covid-19. Selain itu, pengunjung bebas memilih keperluan berbagai macam produk anak yang disediakan.
Dalam kesempatan yang sama, Head of Category Development Tokopedia, Ramadhan Niendraputra menyampaikan, terkait dukungan Tokopedia terhadap Baby Mama & Toys Festival 2022, pihaknya berharap masyarakat dapat memenuhi kebutuhan keluarga dan anak secara lebih aman dan efisien.
"Nantinya pengunjung juga akan merasakan experience berbelanja yang dinamakan 'Offline to Online', di mana nanti pengunjung dapat berbelanja melalui aplikasi Tokopedia agar mendapatkan banyak keuntungan, dan barangnya bisa langsung ada di tempat," papar Ramadhan.
Lebih lanjut, Ramadhan menambahkan bahwa kolaborasi ini juga sebagai salah satu upaya Tokopedia untuk memberikan panggung seluas-luasnya bagi pegiat usaha, termasuk UMKM lokal yang bergerak di kategori ibu dan anak agar dapat terus berkontribusi terhadap pemulihan ekonomi Indonesia.
Sementara, Manager Marketing Cantik, Febryanto Nursalim menuturkan, peluang usaha pakaian dan perlengkapan bayisaat ini masih sangat bagus dan menjanjikan seiring dengan tingkat kelahiran anak dan barang yang dibutuhkan semakin banyak.
tulis komentar anda