Mencari Perempuan yang Memiliki Manner, Impressive, Smart dan Social

Jum'at, 09 September 2022 - 16:42 WIB
Carla Yules sebagai Miss Indonesia 202 berharap nantinya yang menerima crown Miss Indonesia 2022 bukan hanya cantik tapi juga dari manners, impresive. "Manners, impresive itu seluruhnya dipenuhi karena itu merupakan kriteria dari Miss Indonesia, tapi yang terpenting ia harus memiliki inner beauty dari dalam yaitu hati, pikiran, dan seluruh jiwa raga itu harus dipenuhi oleh kebaikan," ungkap Carla.

Malam Puncak Miss Indonesia 2022 yang disiarkan langsung RCTI dari Studio RCTI+ akan dikemas menjadi tayangan yang menginspirasi serta menghibur karena dimeriahkan oleh sederet artis ternama. Disamping itu, tampilan panggung yang megah dan juga tata lampu menawan bakal memanjakan mata para pemirsa yang menyaksikan. Selain artis Tanah Air, juga bakal hadir tamu spesial dari Miss World Organization yaitu Miss World 2021, Karolina Bielawska.

Bagi pemenang Miss Indonesia 2022, berhak mewakili Indonesia di ajang kencantikan bergengsi tingkat dunia yaitu Miss World. Wakil Indonesia di ajang Miss World di tahun-tahun sebelumnya, membuat dunia yakin bahwa wanita Indonesia pantas disejajarkan dengan wanita-wanita dari berbagai negara lain. Prestasi yang diraih Indonesia di ajang Miss World bisa dibilang sangat membanggakan, dimana Indonesia menjadi salah satu negara yang diperhitungkan dalam kategori penilaian fast track, serta kategori paling utama di ajang Miss World yaitu beauty with a purpose. Terakhir, Miss Indonesia 2020, Carla Yules, sukses meraih posisi 6 besar Miss World 2021 dan berhasil menjadi Miss World Asia 2021.



Jangan lupa saksikan malam puncak Miss Indonesia 2022 Kamis, 15 September 2022 pukul 17.00 WIB hanya di RCTI.
(nug)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More