Jadi Kekayaan Bangsa Indonesia, Batik Harus Terus Dilestarikan

Sabtu, 10 September 2022 - 19:15 WIB
Batik bukan hanya kain dengan motif yang cantik, tapi juga memiliki keistimewaan yang unik dalam filosofinya. / Foto: tangkapan layar YouTube Partai Perindo
JAKARTA - Batik merupakan salah satu kerajinan tradisional khas Indonesia yang diakui UNESCO. Bahkan, batik masuk ke dalam daftar representatif sebagai budaya tak-benda warisan manusia (Representative List of the Intangible Cultural Heritage of Humanity).

Batik bisa disebut sebagai kerajinan warisan nenek moyang yang memiliki nilai seni tinggi. Pengusaha batik Riana Kesuma Astuti pun mengakui hal tersebut.

Menurutnya, batik bukan hanya kain dengan motif yang cantik, tapi juga memiliki keistimewaan yang unik dalam filosofinya. "Batik itu kan ada banyak, ada printing, ada juga tulis," kata dia dalam Podcast Aksi Nyata bertema Keistimewaan Filosofi Batik Tulis di Balik Harganya yang Mahal di kanal YouTube Partai Perindo, Sabtu (10/9/2022).





"Nah, batik tulis itu dibuat manual pakai tangan. Jadi, dengan membeli sehelai kain, kita sudah mendukung ekonomi bangsa sendiri. Selain motifnya indah, batik juga ada kehidupannya gitu loh," lanjut dia.

Riana pun memiliki kisahnya sendiri saat merintis usaha batik. Tak semulus yang terlihat, dia sempat berjuang mengelilingi Jakarta demi menemui sentra batik yang mumpuni. Bahkan, dia sampai becek-becekan kala itu.

"Saya naik bajaj, tahun 90-an saya ingin tahu Jakarta seperti apa, ke Jatinegara, Tanah Abang, Blok M. Kalau saya enggak seperti itu saya enggak akan ngerti di mana sentra batik," tuturnya.

Salah satu inspirasi Riana dalam membatik adalah tokoh Dewi Wara Srikandi, tokoh wayang yang pemberani, bersuara nyaring, keras, dan handal atau piawai dalam olah panah.

Dewi Srikandi disebut memiliki sifat tekad yang kuat, percaya diri, lemah lembut, keibuan, emosional, dan bisa multitasking, sama seperti perempuan hebat zaman kini.

"Artinya, perempuan harus bisa multitasking, berumah tangga, urus keluarga. Nah, terinspirasi dari Srikandi, makanya saya bikin motif ini, karena sekarang para perempuan itu luar biasa," ucapnya.



Riana berpesan kepada anak muda untuk terus-menerus melestarikan batik ke depannya. Pasalnya, batik adalah karya seni yang indah dan salah satu kekayaan bangsa Indonesia yang dapat menjadi kebanggaan bangsa. "Ini warisan, warisan itu harus dijaga dan dilestarikan untuk Indonesia," ujar dia.
(nug)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More