Kim Seon Ho Donasikan Semua Penghasilannya untuk Korban Topan Hinnamnor

Minggu, 18 September 2022 - 07:28 WIB
Aktor Kim Seon Ho memberikan sumbangan donasi semua penghasilannya bermain di drama Touching the Void untuk membantu korban badai topan Hinnamnor di Kota Pohang, Korea Selatan. Foto/Soompi
JAKARTA - Aktor Kim Seon Ho memberikan sumbangan donasi semua penghasilannya bermain di drama Touching the Void untuk membantu korban Topan Hinnamnor di Kota Pohang, Korea Selatan.

Sebagaimana dilansir Soompi, Minggu (18/9/2022), Hope Bridge Korea Disaster Relief Association mengumumkan bahwa aktor tersebut menyumbangkan semua penghasilannya dari drama “Touching the Void” untuk memberikan minuman kepada lebih dari 1.000 korban dan sukarelawan yang terkena dampak Topan Hinnamnor baru-baru ini.

Agensi Kim Seon Ho, Salt Entertainment juga mengatakan bahwa pihaknya sangat ingin menyumbangkan semua penghasilannya untuk membantu mereka yang kehilangan rumah karena topan.

"Jadi kami memutuskan untuk mendanai penyediaan minuman. Kami berharap ini akan menjadi bantuan kecil bagi para korban dalam pemulihan kehidupan sehari-hari mereka,” kata Salt Entertainment.





Badai topan Hinnamnor menerjang Korea Selatan pada Selasa, 6 September 2022. Bencana tersebut diduga terjadi setelah ibu kota Seoul dan sekitarnya dilanda hujan deras yang mengakibatkan banjir bandang.

Kim Seon Ho merupakan aktor yang berasal dari Korea Selatan. Dia memulai kariernya di atas panggung dan muncul di berbagai drama teater sebelum membuat debut di layar kecil pada tahun 2017 dengan drama berjudul Good Manager. Ketenarannya semakin mendunia semenjak dia membintangi serial TV Start-Up.
(hri)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More