Dul Jaelani Pengin Jadi Wakil Bupati Bekasi, Tissa Biani Malah Ketakutan

Jum'at, 11 November 2022 - 12:45 WIB
Dul Jaelani mengaku ingin menjadi Wakil Bupati Bekasi. Keinginan pacar Tissa Biani itu dia sampaikan melalui unggahan di Instagram pribadinya baru-baru ini. Foto/Instagram Dul Jaelani
JAKARTA - Dul Jaelani mengaku ingin menjadi Wakil Bupati Bekasi . Keinginan pacar Tissa Biani itu dia sampaikan melalui unggahan di Instagram pribadinya baru-baru ini.

Dalam postingannya, Dul membagikan foto dirinya bersama warga Bekasi. Putra Maia Estianty dan Ahmad Dhani itu pun tampak akrab dan berbaur dengan warga lainnya.

"Karena persaingan capres dan cawapres 2024 semakin sengit. Akhirnya saya memutuskan untuk menjadi Wakil Bupati aja deh. Biar @alizainal08 lebih bijak dan berpengalaman bertata negara menjadi Bupatinya," tulis Dul dikutip pada Jumat, (11/11/2022).

Pria 22 tahun itu pun mengaku kampanye dengan warga Bekasi berjalan lancar. Selain itu, kehadiran Dul juga diterima dengan baik. Dia pun mengajak masyarakat untuk mencoblos dirinya jika bakal maju menjadi Wakil Bupati Bekasi.





"Alhamdulillah kampanye di Tambun kemarin berjalan lancar. Jangan lupa coblos Ali Zainal dan Dul Jaelani sebagai Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024. Merdeka!," tandasnya.

Meski demikian, niatan Dul untuk menjadi Wakil Bupati Bekasi hanya sekadar bercanda. Namun, postingan tersebut langsung menarik perhatian netizen. Termasuk Tissa Biani yang ikut berkomentar.

"Takut banget," tulis Tissa.

"Semoga sukses bosku," kata netizen.



"Alhamdulillah ada niat bangun negeri," komentar netizen.

"Walikota Depok aja Dul kan kota kelahiran yayang luh Dul," ujar netizen lainnya.
(dra)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More