Deteksi Dini Kanker Usus Besar dan Tindakan Pencegahan yang Bisa Dilakukan

Kamis, 01 Desember 2022 - 06:36 WIB
“Dalam kasus ini, orang mungkin memutuskan untuk tidak melakukan perawatan medis yang berupaya menyembuhkan kanker dan sebagai gantinya memilih perawatan paliatif untuk mencoba membuat hidup lebih nyaman,” ungkap Prof. Aru Sudoyo.

“Perawatan paliatif biasanya akan menemukan cara untuk mengelola rasa sakit dan mengurangi gejala seseorang sehingga mereka dapat hidup dengan nyaman selama mungkin,” lanjutnya.

Menimbang panjangnya proses penyembuhan kanker kolorektal, Prof. Aru Sudoyo mengimbau masyarakat untuk melakukan pencegahan kanker kolorektal sedini mungkin dengan berhenti merokok dan hindari alkohol.

“Selain itu, lakukan skrining untuk kanker kolorektal, makan banyak sayuran, buah-buahan, dan biji-bijian, berolahraga secara teratur dan kendalikan berat badan. Karena pada dasarnya, kanker dapat disembuhkan jika dideteksi dan dirawat pada stadium awal,” tandasnya.
(tsa)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More