Saksi Sempat Singgung Orang Ketiga dalam Sidang Cerai Wendy Walters dan Reza Arap

Rabu, 11 Januari 2023 - 13:12 WIB
Kuasa hukum Wendy Walters, Johannes Gea menyebut dua saksi yang dihadirkan di persidangan sering mendengar curhatan kliennya seputar masalah rumah tangga. / Foto: Instagram @wendywalters
JAKARTA - Sidang perseceraian Reza Arap dan Wendy Walters kembali digelar di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Utara, pada Selasa, 10 Januari 2023. Sidang tersebut beragendakan keterangan saksi dari penggugat.

Dalam sidang yang hanya dihadiri tim kuasa hukum Wendy dan Reza itu, pihak penggugat, Wendy menunjuk dua sahabatnya untuk menjadi saksi dalam persidangan.

"Tentunya, kami menghadirkan saksi yang relevan dari apa yang kami gugat," ungkap kuasa hukum Wendy, Johannes Gea di Jakarta.





Johannes kemudian menyebut dua saksi ini sering mendengar curhatan kliennya seputar masalah rumah tangga. Mereka juga disebut-sebut sangat mengetahui perjalanan rumah tangga Wendy dan Reza.

"Ada yang mendengar langsung dari Wendy, mereka juga temannya Reza. Jadi dia saksinya juga tahu dari kedua pihak, dan menyaksikan juga apa yang terjadi," jelas Johannes.

Johannes juga mengatakan bahwa kedua saksi tersebut sempat membahas perihal orang ketiga dalam persidangan.

Sementara itu, Johannes membantah adanya masalah perjudian yang sempat digosipkan menjadi akar masalah rumah tangga kliennya.



Rencananya, sidang perceraian Wendy dan Reza akan dilanjutkan pada pekan depan. "Agendanya tergugat mengajukan bukti surat. Kita juga enggak tahu, itu surat apa. Lalu kemudian saksi. Tapi kita juga enggak tahu saksinya siapa. Bisa ditanyakan langsung kepada kuasa hukumnya," pungkasnya.
(nug)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More