Ini 5 Dekorasi Imlek 2023 yang Membawa Hoki

Sabtu, 21 Januari 2023 - 23:33 WIB
loading...
A A A
3. Petasan Merah

Saat perayaan Imlek, mungkin kita sering melihat adanya dekorasi petasan merah di rumah masyarakat keturunan Tionghoa. Rupanya, dekorasi tersebut juga dianggap membawa keberuntungan.

Pasalnya, menurut legenda, petasan merah itu digunakan untuk menakut-nakuti roh yang meneror desa selama Tahun Baru Imlek. Alhasil, tradisi itu masih dipercaya dan digunakan hingga kini.

4. Hiasan Ikan Gantung Merah

Selanjutnya ada hiasan ikan gantung berwarna merah. Biasanya, hiasan berbentuk ikan itu turut bertuliskan huruf China dan akan digantung di dinding rumah.

Ikan pun juga dianggap membawa keburuntungan di perayaan Imlek. Dalam bahasa Mandarin, kata ikan adalah homonim untuk 'kelebihan' atau 'kemakmuran'.

5. Dekorasi Kelinci

Satu lagi dekorasi yang dipercaya membawa keburuntungan saat Imlek adalah kelinci. Seperti yang sudah diketahui banyak orang, tahun baru ini merupakan tahun kelinci dalam zodiak Tionghoa.

Baca juga: Mengapa Perayaan Imlek Identik dengan Warna Merah? Begini Cerita Dibaliknya

Kelinci dikenal sebagai yang paling beruntung dari semua 12 hewan, dan melambangkan belas kasihan, keanggunan, dan keindahan. Tak heran dekorasi kelinci akan sangat meramaikan Tahun Baru Imlek di 2023 ini.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1421 seconds (0.1#10.140)