Dari Komik Jadi Kafe, Kisah Sukses Pengembangan Kekayaan Intelektual Tahilalats

Sabtu, 28 Januari 2023 - 09:35 WIB
loading...
A A A
"Untuk mendapatkan investor memang ada tantangan tersendiri. Karena ini konsepnya baru dan belum banyak di Indonesia, sehingga kami harus meyakinkan para investor. Tapi kami bersyukur, ada yang tertarik," kata dia.

Ketertarikan investor membuat kafe dengan nama IP Tahilalats tak lepas dari nama Tahilalats yang sudah dikenal luas. Terbukti, kafe yang baru satu bulan dibuka dan belum soft launching selalu ramai pengunjung. Bahkan es krim Tahilalats dengan tiga varian paling banyak diburu pengunjung dan sold out. Omset Kafe Tahilalats ini dapat mencapai hingga 50 juta rupiah per hari.

Saat ini, Kafe Tahilalats menjual aneka menu dengan tema hotdog, jus, ayam goreng, dan lainnya. Juga terdapat spot foto dan penjualan merchandise. Kafe ini diharapkan memenuhi harapan para fans komik Tahilalats di Kota Bandung.

Sementara itu, Direktur Kafe & Resto Tahilalats Carmel Puma mengatakan, dia tertarik investasi IP Tahilalats walaupun di Indonesia belum banyak dikenal. Tetapi model bisnis seperti ini di luar negeri sudah sangat banyak.

"Di luar negeri sudah banyak dikembangkan konsep bisnis seperti ini, makanya kami coba di Indonesia. Tapi kami yakin sekali bisnis ini akan tumbuh besar. Kedepan harapan bisa booming. Apalagi kami yang pertama," katanya.

Baca juga: 5 Jenis Keju Ini Lebih Sehat untuk Dikonsumsi

Sejauh ini, dia pun cukup puas atas perkembangan usahanya ini. Terbukti jumlah pengunjung cukup tinggi dengan dominasi anak muda. Beberapa menu laris manis karena tingginya animo penggemar Tahilalats.
(nug)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1983 seconds (0.1#10.140)