Sejumlah Desa Wisata di Bromo Tengger Semeru Paparkan Rencana Pengembangan Pariwisata

Minggu, 19 Februari 2023 - 18:03 WIB
loading...
Sejumlah Desa Wisata...
Para Kepala Desa dan Local Champion dari 9 Desa Wisata menandatangani komitmen bersama untuk menyukseskan pelaksanaan program pengembangan desa yang dijalankan melalui Program Kampanye Sadar Wisata 5.0. / Foto: ist
A A A
JAKARTA - Biannual Tourism Forum yang digelar Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif /Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif pada 16-17 Februari 2023 menghadirkan pemaparan rencana program dari sembilan desa wisata penyanggah kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru.

Sebanyak 9 desa wisata tersebut berasal dari 4 kabupaten, yakni Pasuruan (Desa Wisata Tosari, Podokoyo dan Wonokitri), Lumajang (Desa Wisata Pasrujambe), Malang (Desa Wisata Jeru, Wringinanom dan Poncokusumo), serta Probolinggo (Desa Wisata Wontoro dan Ngadisari).

"Desa kami merupakan pintu masuk terakhir menuju kawasan Bromo dari Kabupaten Pasuruan. Dengan adat istiadat dan budaya Suku Tengger yang kuat, saat ini kami telah diizinkan untuk melakukan budidaya Bunga Edelweiss yang merupakan tanaman endemik yang tumbuh di wilayah gunung dan dijaga serta dilindungi keberadaannya di kawasan Bromo Tengger Semeru," tutur penggerak Desa Wisata Wonokitri, Pujawasista dalam keterangan tertulis Kemenparekraf/Barekraf, baru-baru ini.

Baca juga: Rekomendasi 5 Perlengkapan Bayi dari LustyBunny yang Berkualitas

"Budidaya ini sudah dimulai warga sejak 2018. Wisatawan dapat membawanya sebagai penanda kenangan dari Wonokitri," lanjutnya.

Tak jauh dari Desa Wisata Wonokitri, terdapat Desa Wisata Podokoyo yang menawarkan paket wisata berbeda, yakni Bromo Fun Tracking, Program Live in dengan Warga dan Camping Ground.

"Ketiga aktivitas ini menjadi ikon desa kami. Podokoyo adalah desa pemegang juara pertama dalam bidang kerukunan beragama di Kabupaten Pasuruan dan merupakan salah satu desa pemangku hutan di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru," papar penggerak wisata Desa Wisata Podokoyo, Witono.

Masing-masing dari perwakilan 9 desa wisata itu pun menyampaikan dengan antusias program-program pengembangan pariwisata yang akan dijalankan melalui pendampingan dari Kemenparekraf lewat Program Kampanye Sadar Wisata 5.0.

Deputi Bidang Sumber Daya dan Kelembagaan, Kemenparekraf/Barekraf, Martini M. Paham menyebutkan, di antara sekitar 7.200 Desa Wisata yang ada di Indonesia, telah terpilih desa-desa wisata yang menjadi sasaran pelaksanaan Kampanye Sadar Wisata 5.0.

"Program ini didukung sepenuhnya oleh Bank Dunia di tahun 2022 dan 2023, untuk itu desa-desa wisata terpilih harus dapat memanfaatkan dan memaksimalkan program ini dengan baik, sehingga program menjadi tepat sasaran dan tepat manfaat," beber wanita yang akrab disapa Diah Paham ini.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
iNews Media Group dan...
iNews Media Group dan Kementerian Ekonomi Kreatif Siap Berkolaborasi, Beri Ruang Berkarya Talenta Muda
Kemenekraf Mendukung...
Kemenekraf Mendukung BPI dan AVISI untuk Menyatukan Langkah Melawan Pembajakan Atas Film Nasional
ZANNA: Whisper of Volcano...
ZANNA: Whisper of Volcano Isle Disambut Hangat Kementerian Ekonomi Kreatif
Vision+ Dukung Kelas...
Vision+ Dukung Kelas Humas Muda Vol. 2: Good Story, Good Brand, Raih Apresiasi Kemenparekraf
12 Desa Wisata Unik...
12 Desa Wisata Unik di Indonesia, Nomor 3 Situs Kekayaan Dunia UNESCO
Kampung Wisata Adat...
Kampung Wisata Adat Malasigi Juara 1 Desa Wisata Rintisan dalam ADWI 2024
Serunya Menjelajah Pesona...
Serunya Menjelajah Pesona Desa Lokal Lewat Desa SnackVideo
Yovie Widianto Yakin...
Yovie Widianto Yakin Pemisahan Kemenparekraf Dorong Progresivitas bagi Musisi dan Seniman
Liburan Impian di Indonesia:...
Liburan Impian di Indonesia: Diskon Rp100.000 Semua Kebutuhan Terpenuhi
Rekomendasi
Kapolri Pimpin Sertijab...
Kapolri Pimpin Sertijab 23 Pejabat Polri termasuk 10 Kapolda
Pemerintah Tindak Tegas...
Pemerintah Tindak Tegas Kades yang Gunakan Dana Desa untuk Judi Online
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
Berita Terkini
Choi Woo Shik Bongkar...
Choi Woo Shik Bongkar Tabiat Asli Kim Soo Hyun, Sebut Kepribadiannya Buruk
26 menit yang lalu
Ibu Kim Sae Ron Sebut...
Ibu Kim Sae Ron Sebut Kim Soo Hyun Memutarbalikkan Fakta
1 jam yang lalu
Bikin Panik! Ikon MasterChef...
Bikin Panik! Ikon MasterChef Indonesia Muncul di Hadapan Para Kontestan
1 jam yang lalu
Saksikan Besok Malam...
Saksikan Besok Malam Tabligh Akbar Nikmatnya Ramadan Live di Purwakarta! Bersama David Chalik, Ustadz Amir Faisol, Drive, Hani Hanafiah dan Bintang Tamu Ternama Lainnya, Pukul 21.00 WIB di iNews
2 jam yang lalu
AVISI dan AMSI Bersatu...
AVISI dan AMSI Bersatu Lawan Pembajakan Konten demi Masa Depan Industri Kreatif Indonesia
2 jam yang lalu
Its Family Time! Ada...
Its Family Time! Ada Krabby Patty dan Kelp Shake, Yuk Ikut Serunya Ramadan di Bikini Bottom Bareng GTV!
2 jam yang lalu
Infografis
10 Bandara InJourney...
10 Bandara InJourney Airports Terbaik di Asia Pasifik 2024!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved