Ria Ricis Bahagia Melihat Tumbuh Kembang Moana: Udah Manjat-manjat

Sabtu, 25 Februari 2023 - 23:05 WIB
loading...
Ria Ricis Bahagia Melihat...
Ria Ricis mengungkapkan kebahagiaannya atas tumbuh kembang sang anak, Cut Raifa Ara Moana. Di usia 7 bulan, Moana terus menunjukkan perkembangan yang pesat. Foto/Instagram Ria Ricis
A A A
JAKARTA - Ria Ricis mengungkapkan kebahagiaannya atas tumbuh kembang sang anak, Cut Raifa Ara Moana. Sebab di usia 7 bulan, Moana terus menunjukkan perkembangan yang pesat.

Ricis pun tak lupa mengabadikan tumbuh kembang Moana melalui kanal YouTube pribadinya, Ricis Official. Dalam video itu, tampak putri Teuku Ryan tersebut begitu aktif.

Dalam pengawasan Ricis dan sang babysitter, Moana terlihat sudah bisa berdiri. Tak hanya itu, Moana juga secara perlahan bisa memanjat anak tangga di rumahnya sambil merangkak.

“Moana tadi naik tangga,” kata Ricis dikutip dari kanal YouTube Ricis Official, Sabtu (25/2/2023).





“Berdiri, tuh udah manjat-manjat,” sambungnya.

Sebagai ibu, Ricis pun selalu memantau perkembangan anak pertamanya itu. Bahkan di tengah kesibukannya, adik Oki Setiana Dewi ini selalu menyempatkan bermain dengan Moana dan mengasuhnya.

“Keadaan kita saat ini. Kita bisa bermain sampai di bawah kolong,” jelas Ricis.

“Tenang anggota tubuh ibu semuanya bisa menjagamu Moana. Kaki bisa menjaga Moana,” lanjutnya.



Ria Ricis dan Teuku Ryan pada Jumat, 12 November 2021 di Hotel Intercontinental Pondok Indah, Jakarta Selatan. Digelar secara mewah, pernikahan pasangan ini disiarkan secara langsung di televisi.

Dari pernikahan tersebut, Ricis dan Ryan dikaruniai satu orang anak bernama Cut Raifa Ara Moana. Bayi perempuan tersebut lahir pada 26 Juli 2022.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1531 seconds (0.1#10.140)