Promosikan BBWI di Lombok-Sumbawa Fair 2023, Sandiaga Uno: Ini Bisa Dorong Pergerakan Wisatawan Nusantara

Senin, 06 Maret 2023 - 16:57 WIB
loading...
Promosikan BBWI di Lombok-Sumbawa...
Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno saat menghadiri ajang Lombok-Sumbawa Fair (LSF) 2023 sebagai bagian side event penyelenggaraan World Superbike 2023 yang berlangsung di Pertamina Mandalika International Circuit pada 3 hingga 5 Maret 2023. Foto/Ist
A A A
LOMBOK - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan ajang Lombok-Sumbawa Fair (LSF) 2023 sebagai bagian side event penyelenggaraan World Superbike 2023 yang berlangsung di Pertamina Mandalika International Circuit pada 3 hingga 5 Maret 2023.

Menurutnyaajang ini juga sebagai bagian dari Pameran Pariwisata Nusantara dengan mengusung tema Beli Kreatif Desa Wisata goes to Mall sekaligus mempromosikan Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI).

"Keikutsertaan di ajang ini diharapkan dapat mendorong pencapaian target pergerakan wisatawan nusantara (wisnus) sebesar 1,4 miliar di tahun 2023 dengan nilai kontribusi pariwisata terhadap PDB diharapkan bisa mencapai 4,10 persen," kata Sandiaga dalam keterangan resminya.

Lombok-Sumbawa Fair menjadi salah satu side event yang turut menyemarakkan ajang World Superbike (WSBK) Mandalika tahun 2023.



Pada pameran tersebut, nantinya para pengunjung mendapatkan penawaran dan bisa membeli paket wisata menarik dengan harga promo ke seluruh destinasi wisata di Indonesia. Serta dapat berbelanja produk desa wisata yang ditawarkan oleh online travel agent dan pengelola desa wisata.

Selain itu, pada event LSF juga menjadi sarana promosi dan pengembangan bagi pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Sebanyak 360 UMKM terlibat dalam event kali ini baik UMKM skala nasional, NTB, hingga UMKM Lombok Tengah (Loteng) selaku tuan rumah.

Sementara itu Direktur Pemasaran Pariwisata Nusantara Kemenparekraf, Dwi Marhen Yono mengungkapkan, pada pameran ini Kemenparekraf memfasilitasi dua online travel agent yaitu Mister Aladin dan Atourin serta tiga desa wisata pemenang ADWI (Anugerah Desa Wisata Indonesia) yang berada di Nusa Tenggara Barat. Yaitu Desa Wisata Bilebante, Desa Wisata Senaru, dan Desa Wisata Bonjeruk.

"Pengunjung dapat membeli paket desa wisata mulai dari harga Rp100 ribu serta diskon-diskon lainnya seperti untuk paket tur dan atraksi wisata ke lima Destinasi Pariwisata Super Prioritas, yakni Danau Toba, Borobudur, Likupang, Labuan Bajo, dan Mandalika," kata Dwi Marhen.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1972 seconds (0.1#10.140)