Penggunaan Motion Graphic dalam Edukasi Kesehatan Mental Dapat Permudah Masyarakat

Selasa, 14 Maret 2023 - 17:57 WIB
loading...
Penggunaan Motion Graphic...
Penggunaan motion graphic atau animasi kekinian dalam edukasi kesehatan mental dapat lebih mempermudah masyarakat dalam menangkap pesan yang disampaikan. / Foto: Tagkapan layar YouTube Partai Perindo
A A A
JAKARTA - Edukasi mengenai kesehatan mental terus dilakukan di tengah masyarakat. Dari upaya ini masyarakat diharapkan bisa lebih memperhatikan perihal isu kesehatan mental.

Salah satu upaya mengedukasi isu kesehatan mental adalah melalui motion graphic atau animasi kekinian. Hal ini sebagaimana dilakukan Muhammad Ahwy Karuniyado.

Ketika menjadi bintang tamu di acara Podcast Aksi Nyata #DariKamuUntuklndonesia, CEO Widya Media itu menyebutkan bahwa hal yang dilakukannya untuk lebih mempermudah masyarakat dalam menangkap pesan yang disampaikan.



"Kalau kita lihat dari katanya saja sudah memberatkan. Kalau kita menggunakan figur seperti manusia, realita akan lebih susah untuk ditangkap dan susah juga menjaga fokus orang dalam memonitor," tutur pria yang akrab disapa Ado dalam Podcast Aksi Nyata bertajuk Mengingatkan Gaya Hidup, dan Kesehatan, Mendidik Lewat Motion Graphic di kanal YouTube Partai Perindo , Selasa (14/3/2023).

Dengan motion graphic atau menggunakan animasi serta permainan warna, masyarakat akan lebih mudah menerima. Itu karena penampilan secara visualnya menjadi lebih menarik, serta kekinian. Khususnya saat membahas tentang kesehatan.

Ado sendiri banyak mengangkat kesehatan mental, mulai dari depresi, burnout dan masalah lainnya berkaitan dengan kejiwaan manusia. Di mana kampanye mental health saat ini masih menjadi pembicaraan masyarakat.



"Awalnya kita mulai dengan membahas kesehatan mental. Jadi kita membahas tentang depresi, burnout, tapi akhirnya kita mencoba membahas yang lebih umum," pungkasnya.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2923 seconds (0.1#10.140)