Bungofest 2023 Digelar, D'Masiv hingga Trio Macan Ikut Meramaikan

Jum'at, 17 Maret 2023 - 20:30 WIB
loading...
Bungofest 2023 Digelar,...
Kolaborasi epik antara konser musik, industri kreatif, dan kearifan lokal bakal digelar di Muara Bungo, Jambi dalam festival bertajuk Bungofest pada 6 Mei 2023 mendatang. Foto/Thomas Manggalla
A A A
JAKARTA - Kolaborasi epik antara konser musik , industri kreatif, dan kearifan lokal bakal digelar di Muara Bungo, Jambi dalam festival bertajuk Bungofest pada 6 Mei 2023 mendatang.

Melalui festival ini tak hanya memberikan hiburan kepada ribuan penikmat musik, pelaku bisnis hingga kearifan lokal enthusiast, namun juga memperkenalkan budaya masyarakat Jambi.

Promotor Gotam Entertainment Agung Hendra mengatakan latar belakang lahirnya Bungofest ini melihat tren gelaran festival dan event lain yang mengambil lokasi di Jakarta.

"Lahirnya event ini di latar belakangi karena mayoritas event musik selalu konsentrasi di Jakarta atau pulau Jawa lalu tergerak kenapa nggak buat event di Jambi," ujar Agung.



"Sementara dari segi event nggak cuma event musik, konser dikemas lebih menarik dengan experience kearifan UMKM lokal kesenian tradisi lokal akan diadopsi dalam festival ini,” tambahnya.

Menariknya, musisi atau pengisi acara tak hanya dari line up musisi seniman besar dari Jakarta. Tapi dari kota lain yang prosesnya melalui proses hunting juga dihadirkan.

Adapun mmusisi-musisi papan atas tanah air yang bakal meramaikan yakni D’Masiv, Ipank, NDX AKA, Dinar Candy, The Rain, Tipe X, Mekar Disko hingga Trio Macan.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2164 seconds (0.1#10.140)