Zul Zivilia Divonis 18 Tahun, Akui Siap Jalani Hidup di Penjara

Sabtu, 08 April 2023 - 22:35 WIB
loading...
Zul Zivilia Divonis...
Zul Zivilia divonis 18 tahun penjara karena kasus narkoba pada 2019. Setelah ditahan selama 4 tahun, Zul kini mengaku siap menjalani sisa hidupnya di penjara. Foto/Nurul Amanah
A A A
JAKARTA - Zul Zivilia divonis 18 tahun penjara karena kasus narkoba pada 2019. Setelah ditahan selama 4 tahun, Zul kini mengaku siap menjalani sisa hidupnya di penjara.

Zul menyadari kesalahannya bukan hanya soal penyalahgunaan narkoba. Namun, juga kesalahan lain yang seringkali dia lakukan kepada orang-orang terdekatnya.

"Saya merasa bahwa banyak kesalahan saya selain narkoba, kesalahan saya kepada orang tua, terhadap keluarga terutama. Sangat siap (secara mental) atas semuanya," kata Zul di kantor Kemenkumham RI beberapa waktu lalu.

Meski harus mendekam selama 18 tahun di Lembaga pemasyarakatan (Lapas) Gunung Sindur, Bogor, Zul tetap bersyukur lantaran banyak pelajaran yang didapatnya selama empat tahun menjalani masa tahanan. Terlebih dirinya dipercaya sebagai tahanan pendamping yang bertugas mengurus kegiatan kesenian.



"Setelah saya menjalani hukuman ini banyak hikmah yang saya dapatkan, banyak hal yang patut disyukuri," jelas Zul.

Kesiapan Zul menjalani hukuman tak lain karena dukungan sang istri, Retno Paradinah yang setia mendampinginya. Bagi sang vokalis, keluarga adalah sumber kekuatannya sampai saat ini.

Di sisi lain, Zul bersyukur memiliki Retno sebagai istrinya. Sebab, selain setia menunggunya menjalani tahanan, Retno juga banting tulang untuk menghidupi keluarganya. Termasuk orang tua Zul.

"Sampai saat ini saat saya masih di dalam (penjara), istri saya masih membantu orang tua saya juga. Saya sangat berterima kasih," ujar Zul.



"Sangat bersyukur kepada Allah karena istri saya masih kuat, masih bertahan dan masih mengurus saya di kondisi saya yang terpuruk saat ini," tandasnya.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
10 Artis Indonesia yang...
10 Artis Indonesia yang Pernah Bertemu Paus Fransiskus, Lyodra Tampil di Misa Akbar
Rayen Pono Bakal Laporkan...
Rayen Pono Bakal Laporkan Ahmad Dhani Atas Dugaan Penghinaan Marga
Justin Bieber Dikabarkan...
Justin Bieber Dikabarkan Bangkrut Imbas Terlilit Utang Rp320 Miliar
Lyodra Kenang Momen...
Lyodra Kenang Momen Berharga Bersama Paus Fransiskus: Rest In Love Pope
Dikabarkan Cerai dengan...
Dikabarkan Cerai dengan Barack Obama, Michelle Pamer Cincin Kawin
Paus Fransiskus Wafat,...
Paus Fransiskus Wafat, Donna Agnesia dan Darius Sinathrya Sampaikan Duka Mendalam
Kristen Stewart dan...
Kristen Stewart dan Dylan Meyer Resmi Menikah, Acara Digelar Tertutup
Jenazah Ricky Siahaan...
Jenazah Ricky Siahaan Diautopsi di Jepang, Diperkirakan Tiba Hari Jumat
Dian Sastro Ajak Perempuan...
Dian Sastro Ajak Perempuan Indonesia Terus Berdaya dan Berkarya di Hari Kartini
Rekomendasi
DPP dan DPW Partai Perindo...
DPP dan DPW Partai Perindo se-Jakarta Gelar Konsolidasi Hadapi Pemilu 2029
Puluhan Siswa SMKN 29...
Puluhan Siswa SMKN 29 Jakarta Dapat Pelatihan K3LH
3 Hakim Pemvonis Bebas...
3 Hakim Pemvonis Bebas Ronald Tannur Dituntut 9-12 Tahun Penjara
Berita Terkini
Boy William Rilis Reality...
Boy William Rilis Reality Show Terbaru CASH QUEENS! 9 Wanita Siap Rebutkan 300 Juta Rupiah
4 menit yang lalu
10 Artis Indonesia yang...
10 Artis Indonesia yang Pernah Bertemu Paus Fransiskus, Lyodra Tampil di Misa Akbar
44 menit yang lalu
Daftar Tanggal Merah...
Daftar Tanggal Merah di Bulan Mei 2025: Libur Nasional, Cuti Bersama, dan Long Weekend
1 jam yang lalu
Sinopsis Sinetron Kau...
Sinopsis Sinetron Kau Ditakdirkan Untukku Eps 10-11: Kekacauan di Resepsi dan Pertemuan Devan dengan Tyas
2 jam yang lalu
15 Ikan yang Bisa Menurunkan...
15 Ikan yang Bisa Menurunkan Kolesterol Jahat dan Cara Mengonsumsinya
2 jam yang lalu
Rayen Pono Bakal Laporkan...
Rayen Pono Bakal Laporkan Ahmad Dhani Atas Dugaan Penghinaan Marga
3 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penduduknya...
10 Negara Penduduknya Paling Bahagia di Dunia Tahun 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved