Mark Sheehan Gitaris The Script Meninggal Dunia di Usia 46 Tahun

Sabtu, 15 April 2023 - 07:00 WIB
loading...
Mark Sheehan Gitaris The Script Meninggal Dunia di Usia 46 Tahun
Mark Sheehan, gitaris The Script meninggal dunia setelah mengalami sakit. Mark mengembuskan napas terakhirnya di usia 46 tahun pada Jumat, 14 April 2023. Foto/New York Post
A A A
JAKARTA - Mark Sheehan, gitaris The Script meninggal dunia setelah mengalami sakit. Mark mengembuskan napas terakhirnya di rumah sakit di usia 46 tahun pada Jumat, 14 April 2023 waktu setempat.

Kabar meninggalnya Mark pertama kali disampaikan oleh The Script melalui unggahan di akun Facebook resmi mereka. Tepat dua minggu setelah pertunjukan terbaru grup asal Irlandia itu diumumkan.

“Suami, ayah, saudara laki-laki, rekan band, dan teman Mark Sheehan yang sangat dicintai, meninggal hari ini di rumah sakit setelah sakit singkat,” bunyi pernyataan The Script dilansir dari Daily Mail, Sabtu (15/4/2023).

“Keluarga dan grup meminta penggemar untuk menghormati privasi mereka pada saat yang tragis ini,” tambahnya.



Sayangnya, unggahan itu tidak menjelaskan penyakit yang diidap Mark. Sementara itu, Kabar duka ini langsung menarik perhatian dan mendapatkan lebih dari 2.000 komentar.

Beragam doa dan harapan pun diberikan penggemar dalam beberapa menit setelah unggahan tersebut dibagikan. Kepergian Mark meninggalkan duka yang mendalam. Baik keluarga dan rekan band yang ditinggalkan merasa kehilangan yang sangat berat.

Mark meninggalkan istrinya, Reena Sheehan, dan ketiga anak mereka. Dia sempat melewatkan hampir satu tahun pertunjukan pada 2021 untuk menghabiskan lebih banyak waktu bersama keluarganya.

“Anak-anaknya membutuhkan seorang ayah dan istrinya membutuhkan seorang suami,” kata vokalis The Script Danny O'Donoghue.



Dany dan Mark sudah bersahabat sejak remaja. Mereka kini rekan menulis lagu yang mana kerja sama tersebut telah menciptakan banyak hit. The Script dibentuk di Dublin pada 2001, dengan Mark pada gitar, Glen Power pada drum dan Danny vokal.

Mereka kemudian menjual 20 juta rekaman di seluruh dunia termasuk The Man Who Can't be Moved, For The First Time, We Cry dan Hall of Fame. RIP Mark dengan cepat menjadi trending di Twitter menyusul musisi dan penggemar sama-sama berduka atas meninggalnya Mark.
(dra)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1127 seconds (0.1#10.140)