Ini Rekomendasi Persediaan Makanan yang Cocok di Bulan Puasa, Patut Dicoba

Rabu, 19 April 2023 - 13:00 WIB
loading...
Ini Rekomendasi Persediaan...
Foto dok: Instagram @polytronindo
A A A
JAKARTA - Memasuki bulan Ramadan seperti ini tentunya banyak hal yang perlu dipersiapkan, salah satunya adalah badan yang sehat dan fit. pasalnya tubuh akan kekurangan cairan dan memerlukan tenaga yang ekstra karena harus menahan untuk tidak makan dan minum sampai matahari terbenam.

Oleh karena itu, asupan makanan yang masuk ke dalam tubuh juga perlu dijaga agar tubuh tetap kuat dan ibadah puasa dapat berjalan dengan lancar. Berikut ini ada beberapa makanan yang disarankan untuk dikonsumsi dan dijadikan stok persediaan selama bulan puasa.

Nasi Merah
Salah satu makanan yang baik dikonsumsi dan cocok dengan momen bulan puasa yakni nasi merah. Nasi merah merupakan makanan yang kaya akan serat dan dikenal memiliki kandungan gula yang lebih rendah jika dibandingkan dengan nasi putih.

Berkat kandungan karbohidratnya yang tinggi, nasi merah juga mampu memberikan rasa kenyang yang lebih lama daripada nasi putih. Jadi sangat cocok untuk dikonsumsi saat bulan puasa.

Daging
Daging merupakan makanan yang disarankan untuk dikonsumsi guna memenuhi sumber protein yang dibutuhkan oleh tubuh. Saat berpuasa, disarankan untuk memilih daging putih daripada daging merah, sebab daging putih lebih mudah dicerna oleh tubuh.

Selain itu, daging putih dipilih karena kepraktisannya ketika diolah menjadi berbagai jenis masakan.

Kurma
Kurma adalah buah yang sangat populer bila telah memasuki bulan Ramadan. Buah yang bertekstur legit dan manis ini biasanya dinikmati sebagai menu berbuka puasa.

Buah asli dari Timur Tengah yang satu ini kaya akan nutrisi yang dapat menyuplai kebutuhan energi selama berpuasa. Selain itu, kandungan gulanya juga terbilang aman. Jadi tidak membuat gula darah melonjak. Dengan catatan dikonsumsi dengan porsi yang tepat.

Susu
Susu bisa menjadi sumber nutrisi yang cocok dikonsumsi selama Ramadan. Hal ini karena susu memiliki kandungan kalsium yang tinggi. Selain itu susu juga mengandung asam folat, fosfor, kalium, dan magnesium yang sangat baik untuk kebugaran tubuh.

Pilihlah susu yang berjenis full cream karena rasa dan kandungannya yang masih alami. Disarankan untuk dikonsumsi saat sahur karena akan membuat tubuh lebih berenergi.

Sayur dan buah-buahan
Aneka jenis sayuran merupakan makanan yang sangat disarankan untuk dikonsumsi saat bulan puasa, terlebih lagi pada saat sahur. Karena kandungan serat yang terdapat pada sayuran akan menjaga pencernaan tubuh tetap sehat. Selain itu, sayuran juga memiliki banyak manfaat lain seperti menjaga kekebalan tubuh serta mencegah penyakit.

Konsumsi sayur juga dapat dipadu dengan buah-buahan segar agar lebih seimbang, dianjurkan untuk mengkonsumsi buah tepat 15 menit sebelum makan. Aneka buah mengandung banyak vitamin dan mineral yang berguna untuk menjaga metabolisme tubuh agar tetap bugar saat berpuasa.

Nah, itulah beberapa bahan makanan yang bisa Anda stok di rumah untuk keperluan puasa. Untuk penyimpanannya Anda perlu memperhatikan kulkas yang baik dan berkualitas. Dengan memilih kulkas yang kualitasnya terjamin sudah tentu juga membuat makanan terjaga nutrisinya terutama buah-buahan dan sayur.
Ini Rekomendasi Persediaan Makanan yang Cocok di Bulan Puasa, Patut Dicoba


Kulkas 2 pintu dengan tipe Belleza Big Liter adalah rekomendasi terbaik. Hadir dengan desain terbaru yang lebih elegan, serta menggunakan pintu berbahan dasar tempered glass yang sudah terbukti kuat 20x dari rak plastik biasa dan warna corak yang lebih hidup menjadi semakin mempercantik ruangan Anda di di rumah.

Kehadiran fitur vacuum compartment di kulkas Belleza Big Liter ini mampu mengurangi kadar oksigen dalam ruangan kulkas sehingga menghambat pertumbuhan bakteri dan jamur sehingga membuat sayur dan buah tetap segar hingga mencapai 21 hari. Ditambah lagi dengan fitur Deodorizer untuk menetralisir bau tak sedap di dalam kulkas. Karena deodorizer akan menyerap aroma atau menyamarkan bau dengan aroma lainnya.

kulkas Belleza Big Liter dari Polytron ini juga sudah dibenamkan teknologi mesin terkini seperti Inverter kompresor. Hadirnya Inverter ini memungkinkan sistem pendinginan pada kulkas tersebut dapat menyesuaikan dengan beban kulkas. Jadi, suhu serta penggunaan listrik nya dapat menyesuaikan secara otomatis sehingga bisa menghemat daya listrik hingga 30 persen.

Satu lagi hal yang membuat Anda lebih tenang menggunakan kulkas satu ini, yaitu memberikan garansi hingga 10 tahun. Jadi tunggu apalagi, segera cek website resmi Polytron dan juga kunjungi official store Polytron di e-commerce langganan dan dapatkan kulkas Polytron Belleza Big Liter sekarang juga.
(ars)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1243 seconds (0.1#10.140)