5 Cara Detoksifikasi Tubuh Agar Kembali Sehat setelah Makan Banyak Selama Lebaran
loading...
A
A
A
JAKARTA - Setelah Lebaran , banyak orang makan berlebihan dan detoksifikasi tubuh bisa menjadi langkah penting untuk membantu memulihkan kesehatan. Di mana berbagai makanan yang dikonsumsi bisa menyebabkan masalah kesehatan serius.
Mulai dari kolesterol, darah tinggi, hingga asam urat. Terlebih, makan yang dikonsumsi selama Lebaran umumnya terbuat dari bahan utama protein hewani yang diolah dengan tambahan santan sehingga bisa meningkatkan risiko kesehatan jika dikonsumsi berlebihan.
Namun, detoksifikasi tubuh bukanlah proses instan dan memerlukan kesabaran serta komitmen untuk melihat hasil yang signifikan. Konsistensi dalam menerapkan gaya hidup sehat adalah kunci untuk mempertahankan kesehatan tubuh.
Berikut cara detoksifikasi tubuh agar kembali sehat setelah makan banyak selama Lebaran dilansir dari Today, Minggu (14/4/2024).
Selain minum air putih, Anda juga tak boleh untuk melewati sarapan pagi meski sedang mendetoks tubuh. Pilihlah sarapan yang bisa meningkatkan metabolisme tubuh, seperti telur, salmon, atau smoothie buah dan sayur yang menyehatkan usus. Hindari mengonsumsi roti, sereal, atau versi apapun saat sarapan karena akan menyebabkan tubuh Anda menahan lebih banyak air.
Berolahraga bisa meningkatkan detak jantung dan meningkatkan aliran darah. Hal ini bisa membantu tubuh membuang racun dengan sendirinya. Anda bisa latihan kardio yang dapat dilakukan di mana saja, asalkan gerakan tersebut bisa meningkatkan detak jantung dan mengeluarkan keringat.
Untuk membuang racun-racun dalam tubuh, Anda bisa memulai pagi dengan minum segelas air lemon dengan air dingin atau hangat. Hal ini dapat membantu pencernaan, sebab lemon mengandung pektin yang menjadikannya tambahan detoksifikasi pada minuman atau makanan apa pun. Memilih air hangat dibandingkan air dingin juga bisa membuat Anda merasa lebih kenyang.
Jika Anda mulai mendetoks tubuh, maka hindari mengonsumsi makanan kemasan dan olahan. Sebab makanan olahan atau camilan kemasan mengandung garam dan gula yang tinggi. Hal ini bisa berdampak buruk pada kesehatan. Oleh karenanya mulai konsumsi makanan utuh seperti sayuran asli dan daging-daging asli yang diolah dari mentah.
Meditasi bisa membuat kondisi mental lebih baik dan tenang. Selain itu, meditasi juga bisa menurunkan rasa cemas dan stress, sehingga tubuh bisa terasa lebih ringan dalam menjalankan aktivitas.
Mulai dari kolesterol, darah tinggi, hingga asam urat. Terlebih, makan yang dikonsumsi selama Lebaran umumnya terbuat dari bahan utama protein hewani yang diolah dengan tambahan santan sehingga bisa meningkatkan risiko kesehatan jika dikonsumsi berlebihan.
Namun, detoksifikasi tubuh bukanlah proses instan dan memerlukan kesabaran serta komitmen untuk melihat hasil yang signifikan. Konsistensi dalam menerapkan gaya hidup sehat adalah kunci untuk mempertahankan kesehatan tubuh.
Cara Detoksifikasi Tubuh Agar Kembali Sehat setelah Makan Banyak Selama Lebaran
Berikut cara detoksifikasi tubuh agar kembali sehat setelah makan banyak selama Lebaran dilansir dari Today, Minggu (14/4/2024).
1. Pilih Sarapan yang Tepat
Selain minum air putih, Anda juga tak boleh untuk melewati sarapan pagi meski sedang mendetoks tubuh. Pilihlah sarapan yang bisa meningkatkan metabolisme tubuh, seperti telur, salmon, atau smoothie buah dan sayur yang menyehatkan usus. Hindari mengonsumsi roti, sereal, atau versi apapun saat sarapan karena akan menyebabkan tubuh Anda menahan lebih banyak air.
2. Berolahraga dengan Teratur
Berolahraga bisa meningkatkan detak jantung dan meningkatkan aliran darah. Hal ini bisa membantu tubuh membuang racun dengan sendirinya. Anda bisa latihan kardio yang dapat dilakukan di mana saja, asalkan gerakan tersebut bisa meningkatkan detak jantung dan mengeluarkan keringat.
3. Minum Air Lemon
Untuk membuang racun-racun dalam tubuh, Anda bisa memulai pagi dengan minum segelas air lemon dengan air dingin atau hangat. Hal ini dapat membantu pencernaan, sebab lemon mengandung pektin yang menjadikannya tambahan detoksifikasi pada minuman atau makanan apa pun. Memilih air hangat dibandingkan air dingin juga bisa membuat Anda merasa lebih kenyang.
4. Bersihkan Pola Makan
Jika Anda mulai mendetoks tubuh, maka hindari mengonsumsi makanan kemasan dan olahan. Sebab makanan olahan atau camilan kemasan mengandung garam dan gula yang tinggi. Hal ini bisa berdampak buruk pada kesehatan. Oleh karenanya mulai konsumsi makanan utuh seperti sayuran asli dan daging-daging asli yang diolah dari mentah.
5. Meditasi Pagi
Meditasi bisa membuat kondisi mental lebih baik dan tenang. Selain itu, meditasi juga bisa menurunkan rasa cemas dan stress, sehingga tubuh bisa terasa lebih ringan dalam menjalankan aktivitas.
(dra)