Resep Tom Yum Goong, Sup Pedas Manis Asam Khas Thailand yang Bikin Nagih

Kamis, 04 Mei 2023 - 07:07 WIB
loading...
Resep Tom Yum Goong, Sup Pedas Manis Asam Khas Thailand yang Bikin Nagih
Tom yum goong merupakan sup yang menggunakan udang sebagai bahan utama. Foto/Tangkapan Layar YouTube Devina Hermawan
A A A
JAKARTA - Pecinta kuliner Thailand tentu sudah tak asing dengan masakan satu ini, tom yum goong. Sesuai namanya, tom yum goong merupakan sup yang menggunakan udang sebagai bahan utama.

Sup ini sedikit berbeda dengan sup-sup di Indonesia pada umumnya karena memiliki cita rasa yang pedas, manis, asam, dan sedikit asin.

Untuk menikmati tom yum goong yang enak dan bikin nagih, Anda tak perlu terbang ke Thailand karena Chef Devina Hermawan punya resepnya. Berikut resep tom yum goong, dikutip dari kanal YouTube sang chef, Kamis (4/5/2023).

Bahan Isian

500 gr udang dengan kulit

100 gr jamur grey oyster, suwir

200 gr jamur merang, potong

100 ml air perasan jeruk nipis

200-250 ml susu evaporasi

1 buah tomat, potong

15 buah cabai rawit merah

4 sdm kecap ikan

1 sdt garam

7 sdm gula

2 sdt kaldu bubuk/penyedap

2 liter air


Cara Membuat

1. Pisahkan udang dengan kulit, buang kotoran udang kemudian cuci bersih.

2. Panaskan sedikit minyak, tumis kulit udang hingga wangi dan kering kemudian tambahkan air, masak selama 10 menit.

3. Blender batang serai bagian putih, lengkuas, bawang merah, bawang putih, terasi, cabai keriting, cabai kering, minyak, dan air secukupnya, blender hingga halus.

5. Tumis bumbu halus di api sedang hingga wangi dan kering, sisihkan.

6. Saring kaldu udang, kemudian masukkan serai, lengkuas, tomat, daun jeruk, jamur, dan bumbu halus, aduk rata.

7. Tambahkan kecap ikan, garam, gula, penyedap, cabai rawit, dan air jeruk nipis, masak selama 3 menit.

8. Tambahkan sedikit air bila perlu.

9. Masukkan udang dan daun ketumbar, matikan api lalu tambahkan susu evaporasi, aduk rata.

10. Tom yum goong siap disajikan dengan nasi sebagai pelengkap.
(tsa)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2578 seconds (0.1#10.140)