7 Wisata Keren di Ciwidey Bandung, Sejuk dan Menenangkan

Jum'at, 05 Mei 2023 - 17:26 WIB
loading...
7 Wisata Keren di Ciwidey...
Terdapat cukup banyak wisata keren di Ciwidey Bandung yang bisa dikunjungi. Foto DOK ist
A A A
JAKARTA - Terdapat cukup banyak wisata keren di Ciwidey Bandung yang bisa dikunjungi. Salah satunya adalah Kawah Putih yang identik dengan keindahan warna air danaunya.

Kawasan Ciwidey terkenal dengan sejumlah tempat wisatanya yang menarik. Selain pemandangannya yang indah, udaranya yang segar juga membuat banyak orang tertuju. Berikut sejumlah rekomendasi wisata keren di Ciwidey yang bisa disambangi.


Deretan Wisata Keren di Ciwidey

1. Kawah Putih

7 Wisata Keren di Ciwidey Bandung, Sejuk dan Menenangkan

Berbicara tentang wisata Ciwidey, salah satu yang menjadi ikon adalah Kawah Putih. Melihat sejarahnya, kawah ini dulunya terbentuk dari letusan Gunung Patuha.

Daya tarik yang membuat pengunjung takjub di antaranya adalah danau dengan air yang berwarna putih kehijauan. Tak hanya itu, cukup banyak juga lokasi yang sangat Instagramable untuk mengabadikan momen bersama teman, pasangan, atau keluarga.

Sejumlah spot menarik yang bisa dituju pada Kawah Putih ini di antaranya adalah Sunan Ibu untuk berburu sunrise, dermaga kayu tepi danau, hingga Skywalk Cantigi.

2. Ranca Upas

7 Wisata Keren di Ciwidey Bandung, Sejuk dan Menenangkan

Tak kalah hits dengan Kawah Putih, Ranca Upas juga sangat layak untuk dikunjungi. Menyajikan tema alam terbuka, tempat ini sangat cocok untuk pengunjung yang ingin healing dan bersantai.

Selain banyak spot foto menarik, pengunjung Ranca Upas juga bisa melihat rusa di sekitarnya. Tak sedikit juga, pengunjung membuka tenda dan melakukan camping di area tersebut.

3. Situ Patenggang

7 Wisata Keren di Ciwidey Bandung, Sejuk dan Menenangkan

Lokasi Situ Patenggang berada di kawasan Ciwidey. Adapun tepatnya adalah di Desa Patenggang, Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung.

Situ Patenggang sendiri merupakan sebuah danau yang berada di ketinggian. Selain menawarkan pemandangan indah, tempat ini juga memiliki udara yang sangat segar, sehingga pengunjung bisa menikmatinya dengan nyaman.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2039 seconds (0.1#10.140)