Penampilan Duet Chantika dan Ardi di Kontes Ambyar Indonesia Dipuji Inul Daratista

Rabu, 24 Mei 2023 - 23:52 WIB
loading...
Penampilan Duet Chantika dan Ardi di Kontes Ambyar Indonesia Dipuji Inul Daratista
Dua kontestan dari Grup A Kontes Ambyar Indonesia, Chantika dari Ngawi dan Ardi (Lampung) tampil duet dalam panggung Kontes Ambyar. / Foto: Instagram @ambyarindonesia.mnctv
A A A
JAKARTA - Dua kontestan dari Grup A Kontes Ambyar Indonesia, Chantika dari Ngawi dan Ardi (Lampung) tampil duet dalam panggung Kontes Ambyar yang ditayangkan MNCTV, Rabu (24/5/2023) malam.

Mereka berdua menghentak panggung Kontes Ambyar dengan membawakan lagu Madiun Ngawi yang dipopulerkan Happy Asmara. Dalam penampilannya, Chantika dan Ardi terlihat begitu kompak dan atraktif.

Melihat penampilan Ardi dan Chantika yang begitu atraktif, penonton yang hadir di studio MNCTV pun tampak begitu bersemangat untuk bergoyang bersama mengikuti alunan lagu.



Sementara itu, dari meja juri, Inul Daratista, Danang Pradana, Raffi Ahmad, dan Iis Dahlia, terlihat begitu terpukau dengan penampilan dari Chantika dan Ardi.

Setelah tampil duet, kedua peserta itu pun tampil solo. Chantika membawakan lagu Tetap Disini dari Tri Suaka, sedangkan Ardi membawakan lagu Widodari dari Denny Caknan feat. Guyon Waton.

Salah satu juri, Inul Daratista menyampaikan kekagumannya kepada Chantika dan Ardi. Menurutnya, Chantika dan Ardi tampil begitu baik.

Bahkan, kata dia, kedua kontestan itu menyanyi tanpa fals sedikitpun. "Keren banget, suaranya semuanya udah mateng enggak ada falsnya, couple yang cocok nilainya udah bagus," puji Inul.

Sebagai informasi, malam ini sebanyak 4 kontestan dari Grup A saling unjuk kemampuan di Kontes Ambyar Indonesia. Mereka antara lain Mayangsari (Banyuwangi), Viasa (Pacitan), Chantika (Ngawi), dan Ardi (Lampung).



Kontes Ambyar Indonesia malam ini juga turut dimeriahkan sederet bintang tamu, seperti Farel Prayoga, Lala Widy dan Jihan Audy.
(nug)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2165 seconds (0.1#10.140)