Lionsgate Konfirmasikan John Wick 5 sedang Digarap

Selasa, 30 Mei 2023 - 16:16 WIB
loading...
Lionsgate Konfirmasikan...
Lionsgate mengonfirmasikan kalau John Wick 5 sedang dalam tahap pengembangan dini. Belum diketahui seperti apakah film ini nantinya dan siapakah sutradaranya. (Foto: Geek Tyrant)
A A A
Setelah menjadi pertanyaan selama berbulan-bulan, Lionsgate akhirnya mengonfirmasikan kalau John Wick 5 sedang dalam tahap pengembangan ini. Konfirmasi ini membuat lega penggemar yang penasaran. Tapi, konfirmasi ini juga menimbulkan pertanyaan baru.

John Wick 5 dikembangkan menyusul dirilisnya John Wick: Chapter 4 pada Maret lalu. Film itu meneruskan kisah John Wick, seorang mantan pembunuh bayaran yang terpaksa keluar dari masa pensiun untuk membalas dendam. Dalam empat serinya, John Wick diperankan Keanu Reeves.

John Wick: Chapter 4 seharusnya mengakhiri kisah John. Di akhir film itu, John sekarat di tangga kapel dan kemudian sebuah kuburan dengan namanya terukir di nisan terlihat di akhir film tersebut. Namun, ternyata kisahnya belum selesai. Chairman Lionsgate, Joe Drake, mengatakan, film kelimanya sudah sedang dikerjakan, bersamaan dengan serangkaian proyek lain yang dibuat studio itu.



“Kita sekarang menggerakkan franchise itu, tidak hanya di ruang video game AAA, tapi melihat pada irama spin-off reguler, televisi benar-benar menumbuhkan semesta itu sehingga ada irama franchise yang merupakan daya tarik jelas bagi penonton,” ujar Joe beberapa waktu lalu.

Joe mengatakan, studio itu secara resmi telah menggarap sejumlah spin-off yang akan tayang dalam waktu dekat. “Yang resmi adalah, seperti yang kalian tahu, Ballerina adalah spinoff pertama yang keluar tahun depan. Kita sedang dalam pengembangan di tiga lainnya, termasuk John Wick 5 dan termasuk serial televisi The Continental yang segera tayang. Dan, jadi, kami membangun dunia dan ketika lima film itu datang, akan jadi organik—akan secara organik tumbuh dari bagaimana kita mulai menceritakan kisah-kisah itu. Tapi, kalian bisa mengandalkan irama reguler John Wick,” kata Joe yang dikutip dari Collider.

Konfirmasi ini datang hanya beberapa pekan setelah sutradara Chad Stahelski mengatakan tidak keberatan membuat film lain John Wick. Namun, dia mengatakan, timnya sudah mencurahkan semuanya di film terakhir. Makanya, dia agak ogah-ogahan membuat film lain.



“Kami merasa telah menempatkan semuanya yang kami punya di John Wick 4 dan kami merasa telah menyelesaikan siklusnya. Kami merasa kami mengakhirinya. Jadi, kami merasa seperti itu cara terbaik untuk membungkus tiga film sebelumnya dan yang keempat dan memberikan sesuatu yang memuaskan dan mengasyikkan,” kata Chad.

Serial John Wick telah sukses secara kritis dan komersial. Saat ini, franchise itu secara total telah meraup USD1 miliar (Rp14,9 triliun). Chad menyatakan terhormat karena orang-orang menginginkan lebih banyak lagi cerita dari sesuatu yang dia bantu ciptakan.
(alv)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Penampakan Pertama Toxic...
Penampakan Pertama Toxic Avenger Langsung Dihujat Penggemar
Apakah Brad Pitt Mengendarai...
Apakah Brad Pitt Mengendarai Mobil Balap Sungguhan di Film F1?
Penyebab Film Real Jeblok,...
Penyebab Film Real Jeblok, Dibintangi Kim Soo Hyun
7 Kontroversi Film Snow...
7 Kontroversi Film Snow White Live Action, dari Pemilihan Pemeran hingga Perubahan Cerita
Film John Wick 5 Dilanjutkan...
Film John Wick 5 Dilanjutkan Tanpa Keanu Reeves, Benar-benar Mati di Chapter 4?
Its Family Time! Ada...
Its Family Time! Ada Deretan Film yang Bikin Mata Segar Saat Sahur di Big Movies Platinum Spesial Sahur GTV!
Its Family Time! Ada...
Its Family Time! Ada Teror Monster & Aksi Spektakuler di Big Movies Platinum Setiap Habis Berbuka!
7 Fakta Mickey 17, Kolaborasi...
7 Fakta Mickey 17, Kolaborasi Bong Joon Ho dan Robert Pattinson dalam Fiksi Ilmiah Satir
Penyebab Daredevil Buta,...
Penyebab Daredevil Buta, Kecelakaan Mobil Membuat Indranya ke Titik Manusia Super
Rekomendasi
Presiden Prabowo Panggil...
Presiden Prabowo Panggil Menko Airlangga, Ini yang Dibahas
Daftar Lengkap Mutasi...
Daftar Lengkap Mutasi Perwira Tinggi TNI Maret 2025, Total Ada 86 Pati yang Dirotasi
Richardson Hitchins...
Richardson Hitchins Incar George Kambosos, Jalan Menuju Duel Unifikasi Kontra Teofimo Lopez
Berita Terkini
Sinopsis Sinetron Romansa...
Sinopsis Sinetron Romansa Kampung Dangdut, Rabu 19 Maret 2025: Raka dan Muhasan Bersaing Jadi Kades
2 jam yang lalu
Raja Charles Nangis...
Raja Charles Nangis Dengar Pernyataan Pangeran William tentang Masa Depan Kerajaan
4 jam yang lalu
7 Fakta Kasus Kim Soo...
7 Fakta Kasus Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron, Dituntut Minta Maaf hingga Ditinggal Fans
5 jam yang lalu
Penampakan Pertama Toxic...
Penampakan Pertama Toxic Avenger Langsung Dihujat Penggemar
6 jam yang lalu
Kim Yoon Ah Masuk Rumah...
Kim Yoon Ah Masuk Rumah Sakit Lagi, Alami Kelumpuhan Saraf
7 jam yang lalu
Perjuangan Mat Solar...
Perjuangan Mat Solar Hak Ganti Rugi Tanah Rp3,3 Miliar, Belum Diterima hingga Akhir Hayat
8 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Calon Pemimpin...
5 Negara Calon Pemimpin Baru NATO, Salah Satunya Turki
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved