Angela Tanoesoedibjo Upayakan Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan di Sektor Parekraf

Rabu, 31 Mei 2023 - 21:01 WIB
loading...
Angela Tanoesoedibjo...
Suasana rapat kerja Komisi X DPR RI bersama Menparekraf Sandiaga Uno dan Wamenparekraf Angela Tanoesoedibjo, Rabu (31/5/2023). Foto/MPI/Novie Fauziah
A A A
JAKARTA - Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenparekraf) Angela Tanoesoedibjo mengatakan, terdapat strategi pariwisata dan ekonomi kreatif (parekraf) dalam Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Tahun 2023. Salah satunya adalah percepatan transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan di sektor Parekraf.

"Yang akan dilaksanakan melalui (sejumlah) strategi," kata Angela dalam rapat kerja (raker) bersama Komisi X DPR RI di Jakarta, Rabu (31/5/2023).



Wakil Ketua Umum DPP Partai Perindo Bidang Ekonomi Digital dan Kreatif itu menyebut, strategi Parekraf dalam RKP 2023 ini antara lain, pertama, penguatan rantai pasok ekosistem parekraf (termasuk hubungan antarlembaga) untuk menjadi sektor unggulan perekonomian Indonesia.

Kedua, adanya peningkatan nilai devisa dan dampak penggandaan pariwisata (multiplier effect) yang perlu didorong melalui lama tinggal (length of stay) yang tinggi dengan penerapan Tata Kelola Pariwisata melalui Destination Management Organization (DMO), Manajemen Pengunjung, Manajemen Atraksi, Daya Dukung Lingkungan (Carrying Capacity), dan Manajemen Krisis.

"Serta penguatan ekosistem pariwisata berkelanjutan, destination leadership program, destinasi tematik unggulan, desa wisata, dan penataan 3A (atraksi, aksesibilitas, dan amenitas) di destinasi," bebernya.

"(Ketiga) peningkatan kualitas tenaga kerja pariwisata melalui reskilling, upskilling, dan newskilling yang sesuai dengan standar kompetensi," tambahnya.



Kemudian keempat, peningkatan pasar tradisional dan pembukaan pasar baru dengan kemudahan perizinan (visa) dan perluasan konektivitas. Kelima, peningkatan pelaksanaan MICE, event, festival skala nasional/internasional, dan kebijakan libur panjang serta cuti bersama.

Angela juga menyebut perlunya peningkatan nilai tambah ekraf yang berbasis pada kekayaan intelektual dan digital. Serta jejaring kabupaten/kota kreatif dengan penguatan kebijakan yang mendongkrak pertumbuhan nilai tambah dan daya saing.

"Terutama dalam perluasan dan komersialisasi kekayaan intelektual," pungkasnya.
(tsa)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Halal Bihalal iNews...
Halal Bihalal iNews Media Group 1446 H, Hary Tanoesoedibjo Sampaikan Pesan Penting
Angela Tanoesoedibjo...
Angela Tanoesoedibjo Apresiasi Jurnalis iNews Media Group yang Bertugas saat Mudik
Menteri Ekonomi Kreatif...
Menteri Ekonomi Kreatif Kunjungi iNews Media Group: Kita Ingin Industri Ekraf Bertumbuh
Keseruan Peluncuran...
Keseruan Peluncuran Maddie Jewellery, Perhiasan Menggemaskan untuk Anak
Hary Tanoesoedibjo Dukung...
Hary Tanoesoedibjo Dukung Peluncuran Maddie Jewellery, Puji Kreativitas Cucu Tercinta
Maddie Jewellery, Pilihan...
Maddie Jewellery, Pilihan Perhiasan Cantik dan Hypoallergenic untuk si Kecil
Angela Tanoesoedibjo...
Angela Tanoesoedibjo Dukung Putrinya Jadi Pebisnis Muda Lewat Maddie Jewellery
Maddie Jewellery Luncurkan...
Maddie Jewellery Luncurkan Koleksi Perhiasan Bertema Hewan, Kado Liburan Ideal untuk Anak
Angela Tanoesoedibjo...
Angela Tanoesoedibjo Ungkap Harapan Besar di HUT MNC Group ke-35
Rekomendasi
Wamen PKP Fahri Hamzah...
Wamen PKP Fahri Hamzah Blak-blakan Backlog Perumahan di Indonesia Membengkak Jadi 15 Juta
5 Fakta Fahda binti...
5 Fakta Fahda binti Falah, Istri Raja Salman dan Ibu dari Putra Mahkota Arab Saudi
Prabowo Berduka atas...
Prabowo Berduka atas Wafatnya Paus Fransiskus: Pesanmu Jaga Bhinneka Tunggal Ika Membekas di Hati
Berita Terkini
KemenPPPA-Kowani Pecahkan...
KemenPPPA-Kowani Pecahkan Rekor MURI pada Perayaan Hari Kartini 2025
3 jam yang lalu
Rofiah Wujudkan Semangat...
Rofiah Wujudkan Semangat Kartini dengan Gerakkan Ekonomi Desa
3 jam yang lalu
Its Family Time! Chilling...
Its Family Time! Chilling Setelah Beraktivitas, Nonton Deretan Film Blockbuster Di Big Movies Platinum GTV!
3 jam yang lalu
4 Film Inspiratif yang...
4 Film Inspiratif yang Wajib Ditonton untuk Memperingati Hari Kartini
3 jam yang lalu
Paus Fransiskus Meninggal...
Paus Fransiskus Meninggal Dunia, Habib Jafar: Selamat Jalan Teladan Kesederhanaan
4 jam yang lalu
Cahaya Manthovani Diganjar...
Cahaya Manthovani Diganjar Puspa Nawasena, Simbol Semangat Kartini Masa Kini
4 jam yang lalu
Infografis
Paus Fransiskus, Pembawa...
Paus Fransiskus, Pembawa Perubahan dan Keterbukaan Gereja Katolik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved