Hobi Diving Bareng Hiu Paus, Gisella Anastasia: Rasanya Luar Biasa

Minggu, 18 Juni 2023 - 20:25 WIB
loading...
Hobi Diving Bareng Hiu...
Gisella Anastasia alias Gisel mengaku tengah hobi menggeluti olahraga menyelam (diving). Foto/Dok.MPI
A A A
JAKARTA - Penyanyi Gisella Anastasia alias Gisel mengaku tengah hobi menggeluti olahraga menyelam (diving). Bukan hanya sebagai sarana melepas penat, olahraga air ini juga membuatnya tambah cinta pada Tuhan.

Menurut Gisel, dengan menjalani olahraga menyelam (diving). Dirinya dapat melihat makhluk-makhluk ciptaan Tuhan, yang berada di bawah laut, diantaranya hiu paus.

"Iya (diving sebagai hiburan) pastinya, karena aku cinta banget ciptaan Tuhan ya. Ciptaan Tuhan rasanya luar biasa gitu, alam bawah laut dan bawahnya misterius," ujar Gisel saat ditemui di Kawasan Senayan, Jakarta Pusat baru-baru ini.
Hobi Diving Bareng Hiu Paus, Gisella Anastasia: Rasanya Luar Biasa

Mantan istri Gading Marten ini mengaku setiap diving selalu dibuat takjub dengan dunia bawah laut. Hal inilah yang membuatnya semakin cinta dengan Tuhan dan ciptaan-Nya.



"Suka banget melepaskan semua pikiran dan pulang dari diving, selalu tambah cinta sama Sang Pencipta gitu, 'Kok, bisa sih? Tuhan hebat banget', dengan memikirkan dunia dan semua isinya," jelas Gisel.

Lebih lanjut, Gisel mengaku, kalau dirinya menyukai olahraga menyelam, terhitung sejak pandemi Covid-19 melanda seluruh dunia. Saking sukanya, ia sempat mencari lokasi diving hingga menemukan di daerah Gorontalo.

"Kalau diving, aku memang suka tapi nggak pake sepatu lari, kemarin emang carinya makanya ke Gorontalo. Kalau hobi dari pandemi (mulai suka menyelam), emang hobi," bebernya.

Namun sayangnya, Gisel tidak bisa sesering melakukan Olahraga menyelam. Lantaran banyak hal yang perlu dipersiapkan, sebelum melaksanakan olahraga ekstrim ini.

"Cuma enggak bisa terlalu sering, nggak kayak lari bisa kapan aja berangkat. Kalau emang udah dijadwalkan sama temen-temen, pokoknya kalau udah trip. Karena menyita waktu juga dan bawa Gempi masih kecil, jadi jarang-jarang," tutur Gisel.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2219 seconds (0.1#10.140)