Arti Penggemar Bagi DJ wW: Support System saat Perform

Selasa, 20 Juni 2023 - 13:34 WIB
loading...
Arti Penggemar Bagi DJ wW: Support System saat Perform
Nama DJ wW di industri musik semakin bersinar. Pemilik nama asli William itu sadar kesuksesannya saat ini tidak lain berkat dukungan dari para penggemarnya. Foto/Instagram DJ wW
A A A
JAKARTA - Nama DJ wW di industri musik semakin bersinar. Pemilik nama asli William itu sadar betul kesuksesannya saat ini tidak lain berkat dukungan dari para penggemarnya.

Arti penggemar bagi DJ wW sangat besar. Tak hanya orang yang menyukai karya atau penampilannya, tapi juga merupakan pendukung terbaik dalam kariernya. "Buat gue fans itu salah satu support system gue pada saat gue perfom," kata DJ wW baru-baru ini.

Pria kelahiran Jakarta, 24 Januari 1986 itu bahkan tidak menyangka banyak penggemar yang rela datang ke China untuk menyaksikan penampilannya langsung. Kehadiran mereka pada setiap kesempatan memberikan semangat bagi DJ wW.

"Ketika gue main di China, gue nggak nyangka ternyata banyak orang Indonesia dateng ke venue untuk support gue main. Jadi gue makin semangat mainnya," jelas DJ wW.



"Kalau untuk haters, gue jadikan mereka sebagai motivasi gue untuk selalu berkembang, Daripada mikirin omongan orang, mendingan gue do something di karier gue supaya bisa keep going," sambungnya.

DJ wW yang memulai karier DJ sejak 2005 ini ternyata sempat bergabung ke salah satu radio di Jakarta. Sejak saat itu, kariernya pun semakin moncer dan sukses menyabet banyak penghargaan bergengsi.

"2008 gue gabung ke salah satu club top di Jakarta yang namanya Blowfish. Dari Blowfish itu bisa membawa gue main di mana-mana termasuk main di DWP dan di luar negeri sampe saat ini," jelas DJ wW.

"Gue sempat memangi beberapa awards kayak Best Resident DJ (2009), Resident DJ Of The Year (2011), RnB/HipHop DJ Of The Year (2013), Resident DJ Of The Year (2017), Local Dance Track Of The Year (2018)," tambahnya.



Lebih lanjut, pria yang sempat bercita-cita menjadi seorang pembalap itu memberikan tips untuk menjadi seorang DJ profesional. Salah satunya memperbanyak link dan meningkatkan kemampuan.

"Saran gue adalah perbanyak link karena dari link-link itu yang bisa membawa lo masuk ke klub-klub atau festival. Tapi harus diimbangi sama kemampuan yang bagus dan yang terpenting attitude nomor satu," tandasnya.
(dra)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2113 seconds (0.1#10.140)