Yuk Isi Liburan Sekolah di Wahana Adventure with KIKO in The Deep Sea di MAG, Adventure Playground Pertama di Indonesia!

Rabu, 21 Juni 2023 - 10:29 WIB
loading...
Yuk Isi Liburan Sekolah...
Ikuti keseruan berpetualang bersama Kiko dan teman-teman di Atrium Millenium Mal Artha Gading selama satu bulan, mulai dari tanggal 15 Juni hingga 16 Juli 2023. Foto/MNC Media
A A A
JAKARTA - Ikuti keseruan berpetualang bersama Kiko dan teman-teman di Atrium Millenium Mal Artha Gading (MAG) Jakarta selama satu bulan, mulai dari tanggal 15 Juni hingga 16 Juli 2023. Kerjasama antara Mal Artha Gading dengan MNC Licensing dan MNC Animasi ini akan menghadirkan keseruan dalam bentuk Wahana “Adventure with Kiko in the Deep Sea" yang pertama kali hadir di Indonesia dan mengusung konsep adventure playground dengan misi menyelamatkan laut.

Tema wahana petualangan Kiko ini diangkat dari film Kiko In The Deep Sea, yang menceritakan tentang Kiko dan teman-temannya berpetualang dengan misi menyelamatkan dunia laut. Bermula dari Kiko, Lola, Poli, Tingting, Patino beserta Karkus dan Pupus pergi menelusuri dan menginvestigasi kerusakan ekosistem yang sedang terjadi di kota Asri di dalam laut.

Di tengah perjalanan, mereka bertemu dengan Putri Clara dari Shell Castle. Putri Clara sedang mencari lima mutiara pelindung perairan yang hilang. Tanpa adanya mutiara tersebut, kehidupan perairan akan menjadi musnah.

Kiko dan teman-teman memutuskan untuk membantu menemukan seluruh Mutiara demi keselamatan ekosistem laut. Dalam misi ini, Kiko dan teman-teman melewati banyak rintangan dan menghadapi berbagai monster penjaga mutiara.



Seperti didalam filmnya, wahana petualangan ini dimulai dari peserta memasuki kapal selam Kiko dan disuguhkan dengan film pendek mengenai petualangan Kiko In The Deep Sea. Selanjutnya, peserta akan memasuki ruangan kedua, untuk merasakan bagaimana sensasi kehidupan di dunia bawah laut.

Pada ruangan-ruangan berikutnya, peserta dapat ikut merasakan ketegangan dan keseruan dalam menghadapi monster Omegion, Galapaga, Zandala, dan Morgareon beserta dengan rintangan-rintangan yang berbeda.

Kamu juga pasti sudah mengenal KIKO melalui serial animasinya yang sukses tayang sejak tahun 2014, di RCTI setiap hari Minggu jam 8.00 pagi dan juga di MNCTV setiap hari Sabtu jam 9.30 pagi dan hari Minggu jam 09.00 pagi.

KIKO adalah serial animasi yang diproduksi oleh MNC Animation dan mengisahkan tentang KIKO, mutasi dari ikan mas, yang tinggal di kota bawah air bernama 'Kota Asri' bersama sahabatnya POLI, LOLA, PATINO, TINGTING dan KARKUS yang jahil beserta PUPUS sahabatnya, yang dari waktu ke waktu selalu mengisi kehidupan mereka dengan skema jenaka dan kenakalan.

Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2448 seconds (0.1#10.140)