Ditipu Mantan Rekan Kerja, Fuji Alami Kerugian Miliaran Rupiah

Selasa, 27 Juni 2023 - 08:12 WIB
loading...
Ditipu Mantan Rekan...
Fuji mengaku ditipu mantan rekan kerjanya lantaran uang miliaran rupiah hasil kerja kerasnya lenyap. Uang tersebut diduga digunakan untuk kepentingan pribadi.
A A A
JAKARTA - Fuji mengaku ditipu mantan rekan kerjanya lantaran uang miliaran rupiah hasil dari kerja kerasnya lenyap. Uang tersebut diduga digunakan untuk kepentingan pribadi.

Tak main-main, kerugian yang dialami Fuji pun terbilang fantastis yakni mencapai miliaran rupiah. Bahkan adik Fadly Faisal ini memperkirakan kerugiannya setara dengan harga mobil mewah atau rumah.

"(Kerugiannya) Bisa beli mobil mewah atau bisa rumah kayaknya," kata Fuji melalui panggilan video pada Senin, 26 Juni 2023.

"(Total Rp1 miliar lebih) bisa dibilang segitu mungkin bisa jadi nambah kan kita belum bisa bilang segitu karena bisa lebih, kalau aku sih segitu," sambungnya.





Mantan pacar Thariq Halilintar itu mengaku sudah setahun menunggu itikad baik mantan rekan kerjanya. Dia pun sudah memberikan waktu, namun uangnya tak kunjung kembali.

Alih-alih mengembalikan uang miliknya, Fuji menyebut bahwa mantan rekan kerjanya justru sibuk jalan-jalan. Karena itu, Fuji sampai saat ini tidak mengetahui bagaimana nasib uang hasil kerja kerasnya.

"Setahun uang aku nggak balik, aku udah kerja, kerja aku udah selesai semua tapi aku nggak dapat hak aku. Aku nggak tau hak aku kemana, untuk konsumsi atau gimana," jelas Fuji.

"Aku udah kasih waktu bahkan aku masih ngomong baik-baik tapi dari dia bahkan nggak bales chat aku malah senang-senang di luar sana. Ke luar negeri liburan ke Bali," lanjutnya.



Kejadian ini rupanya sangat menganggu kehidupan putri Haji Faisal itu. Terlebih Fuji selama ini sudah sabar menunggu uangnya kembali.

"Aku diam aja selalu sabar aja. Alhamdulillah masih waras, tahun lalu hampir gila sih," tandasnya.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1802 seconds (0.1#10.140)